Rabu, 17 Desember 2014

Heri Novealdi Calon Kuat Ketua AJI Kota Jambi

Penyerahan Piagam : Gubernur Drs. H. Hasan Basri Agus, Wakil Gubernur Jambi Drs H Fachrori Umar MHum serta Sekda Provinsi Jambi Ir Syahrasaddin Msi foto bersama usai didaulat menyerahkan piagam dan hadiah bagi lulusan terbaik dan juara lomba Sekolah Jurnalisme Indonesia (SJI), Uji Kompetensi Wartawan (UKW) dan Lomba Karya Tulis dan Foto Jurnalistik dalam menyambut peringatan Hari Pers Nasional tahun 2012 di halaman TVRI Jambi, Kamis (05/01/2012) lalu. Heri Posmetro Jambi (Jongkok Paling Kiri)
JELANG KONFERTA AJI
Muncul Sejumlah Calon Ketua
SDM Jurnalis Agar Bisa Bekerja Secara Profesional

JAMBI-Jelang pelaksanaan Konferensi Kota (Konferta) Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Jambi yang direncanakan dilaksanakan akhir Desember ini, sejumlah nama calon ketua mulai bermunculan.

Adapun nama-nama calon yang disebut bakal maju adalah Fahrul Rozi, Dewan Redaksi Kilasjambi.com, M Ramond EPU, Pemimpin Umum Kilasijambi.com, Heri Novealdi, Pemimpin Redaksi Posmetro, serta Siti Masnidar, wartawan Jambi Independent.


Sementara Ketua AJI petahana, Saipul Bakhori, menyatakan dirinya tidak akan mencalonkan diri lagi dengan alasan regenerasi atau kaderisasi di tubuh AJI. “Saya tidak maju, agar ada kaderisasi AJI ke depan," ujarnya.

Salah satu calon Ketua AJI Kota Jambi, M Ramond, saat dikonfirmasi mengaku jika dirinya maju sebagai calon ketua karena telah mendapatkan dukungan dari wartawan di Jambi. "Tapi saya belum melakukan koordinasi lebih lanjut," kata Ramon.

Sementara itu Siti Masnidar, mengatakan ia ingin AJI bisa mengambil peran dalam isu-isu daerah, termasuk juga persoalan yang terkait dengan peningkatan SDM jurnalis agar bisa bekerja secara profesional.

Selain itu, pelaksanaan konferta AJI ini juga akan menggelar workshop tentang pers masa depan dengan pembicara Ketua AJI Indonesia Suwarjono dan perwakilan dari Dewan Pers.

“Kini sahabat-sahabat panitia sedang melakukan persiapan. Dijadwalkan kegiatan akan berlangsung tanggal 27 Desember mendatang," ungkap Sekretaris AJI Kota Jambi M Ramond EPU, kemarin.

Terkait dengan pelaksanaan workshop tersebut, Ramond menilai bahwa di era digitalisasi saat ini, perusahaan pers saling bersaing untuk berkembang dan maju dengan satu tujuan untuk memberikan dan menyebarkan informasi kepada masyarakat.

Di Provinsi Jambi misalnya, kata Ramon dimana pers selalu berkembang dengan pesat baik melalui media cetak, elektronik maupun online. “Perkembangan perusahaan pers juga mengindikasikan suatu daerah yang ikut maju dan bergeliat. Semakin banyaknya perusahaan pers, justru memberikan kontribusi untuk pembangunan dan kesejahteraan masyarakat," tuturnya.

Namun, dengan bergeliatnya perusahaan pers, tentu juga harus diimbangi pendidikan dan karakter serta sumber daya manusia setiap karyawan. "Perusahaan pers juga harus berpedoman dengan kode etik dan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Makanya, ini akan kita bedah nantinya dengan pemateri yang handal dan berpengalaman," tandasnya. (ima/lee)

Tidak ada komentar: