Dea Anjani Syam |
SISWA BERPRESTASI
Hobi merupakan kegiatan rekreasi yang biasa
dilakukan di waktu luang. Hobi juga bertujuan untuk memenuhi sebuah keinginan
serta memperoleh kesenangan hobi pun bisa berubah-ubah. Bisa karena tergantung lingkungan
sekitar. Seperti halnya salah satu siswi yang sedang duduk di bangku kelas 2
SMK 1 Kota Jambi.
ANITA, Jambi
Siswi yang mempuyai nama lengkap Dea Anjani
Syam, mengaku dirinya juga mempunyai hobi yang berubah-ubah. Saat duduk di bangku
SD, Dea mempunyai hobi fashion. Sedangkan di bangku SMP hobinya bermusik atau band.
Kemudian sekarang Dea mendalami hobinya di bidang
olahraga basket. “Prestasi kami banyak, tapi banyak yang lupa. Kalau di SD dulu
sering ikut lomba fashion, SMP juga sering ikut band dan sekarang di SMK sering
ikut lomba basket,” jelasnya.
Meskipun Dea mempuyai hobi yang
berubah-ubah, tapi dia selalu mengikuti lomba dan selalu mendapat juara. Ini terbukti dari beberapa juara yang
diraih Dea. Di antaranya waktu TK Dea dapat Juara 1 fashion baju adat, fashion Muslimah tingkat SD mendapat Juara 1.
Kemudian mulai dari kelas 4 sampai Dea kelas
6 juga juara fashion show. Dan waktu duduk di bangku SMP dia mendapat Juara 3
drum band. Selanjutnya basket Juara 3 yang diperlombakan di Xaverius 1 tahun
2013, O2SN Basket tingkat Kota Jambi Juara 1 tahun 2014, Smeasa Cup Juara 1
tahun 2014, dan lomba bela negara tingkat Kota Jambi Juara 3.
Dea yang bercita-cita menjadi pramugari ini
mengaku hobi yang berubah-ubah itu karena kebiasaan dan juga pengaruh
lingkungan kelurganya. Dia pun mendalami hobi-hobinya.
Akhirnya Dea bisa mendapatkan beberapa
prestasi. “Sebenarnya kalau untuk olahraga itu dulunya tidak ada kepikiran. Tapi
entah kenapa waktu SMK ingin masuk olahraga ya mungkin karena keluarga kami
turun temurun menyukai olahraga. Jadi secara tidak langsung ikut menyukainya,”
ujarnya dengan senyuman saat berbincang-bincang dengan Harian Jambi. (*/lee)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar