Jambi, BATAKPOS
Wakil Gubernur Jambi H. Fachrori Umar melakukan orientasi kepada Dewan Hakim MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Jambi, bertempat di Hotel Cantika, Bangko, Jum’at (11/5). Rencana MTQ tersebut dibuka oleh Gubernur Jambi H Hasan Basri Agus, Jumat (11/5) malam.
“Kesuksesan pelaksanaan MTQ Ke-42 Tingkat Provinsi Jambi dipengaruhi berbagai factor. Salah satunya keberadaan Dewan Hakim dalam menilai dan menyeleksi bibit-bibit terbaik yang menjadi harapan semua pihak. Pemilihan Hakim yang mumpuni diharapkan mampu menjawab keinginan semua pihak,”kata H. Fachrori Umar.
Disebutkan, Dewan Hakim berdasarkan Background (faham Al Qur’an ataupun mantan Qori Qoriah terbaik ), kompetensi (kemampuan) dilihat dari sisi ilmunya. Namun, Wagub juga menilai tingkat kesehatan, stamina harus diperhatikan, hal ini mengingat keteledoran sangat berpengaruh dalam penilaian.
“Kesehatan juga mempengaruhi, bahkan ngantuk sangat berbahaya dalam penilaian. Masih adanya cibiran dari masyarakat terhadap pelaksanaan MTQ yang terkesan menghamburkan uang tanpa adanya perolehan dari sisi keuntungan. Ini harus ditunjukkan dengan kinerja yang baik,”katanya.
Selanjutnya Wagub memberi arahan terkait dengan pendidikan karakter ada delapan belas nilai utama yang dikembangkan dalam pendidikan karakter dan menjadi panutan setiap individu,”Religius, Jujur, Toleransi Yang Positif, Disiplin, Kerja Keras, Kreatif, Mandiri, Demokratis, Rasa Ingin Tahu Yang Positif, Semangat Kebangsaan, Cinta Tanah Air, Menghargai Prestasi, Bersahabat, Komunikatif, Cinta Damai, Gemar Membaca, Peduli Lingkungan, Peduli Sosial, Dan Tanggung Jawab. RUK
Wakil Gubernur Jambi H. Fachrori Umar melakukan orientasi kepada Dewan Hakim MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Jambi, bertempat di Hotel Cantika, Bangko, Jum’at (11/5). Rencana MTQ tersebut dibuka oleh Gubernur Jambi H Hasan Basri Agus, Jumat (11/5) malam.
“Kesuksesan pelaksanaan MTQ Ke-42 Tingkat Provinsi Jambi dipengaruhi berbagai factor. Salah satunya keberadaan Dewan Hakim dalam menilai dan menyeleksi bibit-bibit terbaik yang menjadi harapan semua pihak. Pemilihan Hakim yang mumpuni diharapkan mampu menjawab keinginan semua pihak,”kata H. Fachrori Umar.
Disebutkan, Dewan Hakim berdasarkan Background (faham Al Qur’an ataupun mantan Qori Qoriah terbaik ), kompetensi (kemampuan) dilihat dari sisi ilmunya. Namun, Wagub juga menilai tingkat kesehatan, stamina harus diperhatikan, hal ini mengingat keteledoran sangat berpengaruh dalam penilaian.
“Kesehatan juga mempengaruhi, bahkan ngantuk sangat berbahaya dalam penilaian. Masih adanya cibiran dari masyarakat terhadap pelaksanaan MTQ yang terkesan menghamburkan uang tanpa adanya perolehan dari sisi keuntungan. Ini harus ditunjukkan dengan kinerja yang baik,”katanya.
Selanjutnya Wagub memberi arahan terkait dengan pendidikan karakter ada delapan belas nilai utama yang dikembangkan dalam pendidikan karakter dan menjadi panutan setiap individu,”Religius, Jujur, Toleransi Yang Positif, Disiplin, Kerja Keras, Kreatif, Mandiri, Demokratis, Rasa Ingin Tahu Yang Positif, Semangat Kebangsaan, Cinta Tanah Air, Menghargai Prestasi, Bersahabat, Komunikatif, Cinta Damai, Gemar Membaca, Peduli Lingkungan, Peduli Sosial, Dan Tanggung Jawab. RUK
Tidak ada komentar:
Posting Komentar