JAMBI-Gubernur Jambi H. Hasan Basri Agus (HBA) mengaku
bangga dengan keberadaan pengajian enam kecamatan di daerah Tungkal bagian
ulu terutama bagi ibu ibu sebagai pendidik anak-anak untuk terus
digalakkan demi pembangunan mental dan karakter generasi bangsa.
“Terus kembangkan pengajian, kalau iman ibu sudah kuat,
negeri akan aman dan tentram," ungkap HBA.
Sebagai pemimpin HBA merasa bangga melihat ribuan anggota
pengajian dan masyarakat yang menghadiri Tabligh Akbar dan Maulid Nabi Muhammad
SAW 1436 H di lapangan Kelurahan Pelabuhan Dagang, Jum'at (30/1).
"Didik anak anak dengan keimanan agar terhindar dari
narkoba," tegas HBA. Sebagai pemimpin, HBA mengaku kekompakan
pengajian enam kecamatan tersebut yang setiap bulannya diadakan pengajian
bersama merupakan wujud untuk menjaga persatuan dan kesatuan antar sesama.
Sedangkan Asisten II Setda Tanjabbar Safriwan, SE,
mengharapkan kehadiran Gubernur Jambi membawa peningkatan pembangunan khususnya
di Tungkal Ulu.
Kegiatan yang terbentuk pada tahun 2008 memiliki anggota
aktif 2000 orang lebih dari Kecamatan Tungkal Ulu, Merlung, Batang Asam, Tebing
Tinggi, Muara Papalik,Renah Mendalu menjadi wadah menjalin silaturrahmi.
Pada kesempatan ini, Gubernur Jambi HBA juga memberikan
bantuan pukat bagi Kelompok Nelayan Udang Galah, Al Qur'an Mushaf Jambi,
Kitab Maulid Al Habsy, Alat olahraga.
Secara pribadi HBA memberikan santunan kepada 210 anak yatim
dan bantuan uang lima juta rupiah untuk kas pengajian. (lee)
HBA Kunjungu Pesantren di Kelurahan Pelabuhan Dagang |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar