Kamis, 19 Juni 2014

Harga Cabai Merah Mulai Naik 100 Persen


Naik: Harga Cabei merah di tingkat pedagang warung kini naik menjadi Rp 15.000/kg dari harga Rp 8000/kg sebelumnya. Tampak pedagang di Perumnas Kota Jambi. Foto R MANIHURUK/HARIAN JAMBI.


JAMBI-Jelang bulan suci Ramadhan yang jatuh pada 28 Juni 2014, harga cabei merah di tingkat pedagang mulai naik Rp 7000 per kilo gram (kg). Sepekan lalu harga cabei merah di tingkat pedagang eceran dibadrol Rp 8000 per kilogram, namun kini naik menjadi Rp 15.000 per kg.

Pengamatan Harian Jambi di kios pedagang di Perumnas Kotabaru, Kecamatan Jelutung Kota Jambi, Kamis (19/6) menunjukkan, harga cabei merah sudah berkisar Rp 15.000/kg. Tiga hari lalu, harga cabei masih dipatok Rp 8000/kg.

Menurut Ali (45) seorang pedagang, sejak Kamis (19/6) harga cabei naik menjadi Rp 15.000/kg. Sementara harga tiga hari lalu masih Rp 8000/kg. “Harga naik drastis bang, karena jelang bulan puasa. Stok cabei merah di Pasar Induk Angso Duo Kota Jambi terbatas,” kata Ali.

Seorang warga Rt 15, Kelurahan Kebun Handil, Kota Jambi, Derlina (29) kepada Harian Jambi mengatakan, harga cabei merah di warung-warung sayur sudah naik Rp 5000/kg. “Tiga hari lalu harga masih Rp 8000/kg, namun kini sudah kisaran Rp 15.000/kg,” katanya. Rosenman Maihuruk)

    

Tidak ada komentar: