Kamis, 10 Mei 2012

Tiga Rumah Bedeng Ludes Dilalap Sijago Merah

Jambi, BATAKPOS

Tiga rumah bedeng dan satu unit sepeda motor jenis Yamaha Mio milik Nurhelis (70) ludes dilalap si jago merah. Peristiwa naas itu terjadi Selasa (8/5) sekitar pukul 6.30 wib di Lorong Tambak Sari Rt 03 Kelurahan Thehok Kecamatan Jambi Selatan. Walikota Jambi dr Bambang Priyanto memberikan bantuan kepada korban kebakaran tersebut. 

Menurut Nurhelis, asal api diduga karena penghuni salah satu penghuni bedeng membuang puntung rokok sembarangan. Namun polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut. Akibat kebakaran itu, Nurhelis mengalami kerugian puluhan juta rupiah.

“Saya tidak tahu ada kebakaran. Karena pada saat kejadian saya lagi tertidur nyenyak sebab biasanya habis sholat subuh saya tertidur lagi. Saya terbangun saat mendengar ada yang menjerit-jerit diluar dan saya merasakan ada hawa panas disekitar rumah saya,” ujarnya.

Zainuddin (65) salah seorang tetangga korban yang baru pulang dari jalan pagi melihat ada kobaran api masih kecil dari salah satu dapur bedeng dan dia berlari membangunkan keluarganya.

“Bedeng disebelah terbakar lalu saya bersama anak  dan dan tetangga berusaha memadamkan  api dengan air yang diangkut dari rumah dan rumah tetangga lainnya sebelum mobil pemadam datang,”kata Zainuddin.

Api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 07.30 WIB dengan mendatangkan lima unit mobil pemadam kebakaran. Walikota Jambi Bambang Priyanto memberikan bantuan kepada korban kebakaran tersebut. RUK

Tidak ada komentar: