Jumat, 01 Juni 2012

Mahasiswa Kristen UNJA Prakarsai Turnamen “Volly Syallom Cup”

Turnamen : NHKBP Kotabaru Jambi (jongkok) dengan ONKP didampingi Panitia foto bersama usai pembukaan turnamen bola voly “Syallom Cup 2012” antar Pemuda/I Kristen se Kota Jambi berlangsung di Gedung Olahraga (GOR) Kotabaru Jambi, Jumat-Sabtu (1-2/6). Turnamen ini diprakarsai Mahasiswa Kristen Universitas Jambi. Foto batakpos/rosenman manihuruk 

 Jambi, BATAKPOS

Mahasiswa Kristen Universitas Jambi (UNJA) memprakarsai turnamen bola voly “Syallom Cup 2012” antar Pemuda/I Kristen se Kota Jambi. Turnamen itu berlangsung di Gedung Olahraga (GOR) Kotabaru Jambi, Jumat-Sabtu (1-2/6) dan dibuka secara sederhana oleh Majelis Gereja ONKP, Anotena Deli dan Ketua Panitia Asrin Tampubolon.

Ketua Panitia Syallom Voly Cup 2012, Asrin Tampubolon (Mahasiswa Fakultas FKIP Unja) mengatakan, turnamen tersebut diikuti 9 team yang terdiri dari 4 team putrid dan 5 team putra. Team terdairi dari Gereja-gereja di Kota Jambi diantaranya NHKBP, ONKP, BNKP, GKPI, PMKB dan Team EKLESIA serta GEMBEL.

Menurut Asrin Tampubolon, sosialisasi turnamen tersebut sudah lama dipublikasikan lewat spanduk dan brosur-brosur ke gereja-gejara. Namun peminat dan dukungan Gereja di Kota Jambi  terhadap turnamen itu minim. Dirinya juga meminta agar turnamen tersebut bisa berkelanjutan secara rutin setiap tahunnya.

“Turnamen ini dilaksanakan berawal dari kerinduan dari beberapa mahasiswa Kristen di UNJA. Kerinduan itu untuk menjalin kebersamaan antar Pemuda/I Kristen di Kota Jambi dengan kegiatan olahraga. Panitia semua atas nama pribadi-pribadi tanpa adanya organisasi. Semoga acara ini kedepan mandapat dukungan dari gereja-gereja di Kota Jambi,”katanya.

Majelis Gereja ONKP, Anotena Deli yang membuka turnamen itu mengatakan, dirinya salut kepada Panitia yang bisa membuat wadah turnamen guna menjalin silaturahmi umat Nasrani di Kota Jambi dengan kegiatan olahraga.

“Walaupun dukungan kali ini masih minim dari gereja-gereja dan  organisasi gereja di Jambi, hal itu tidak mengurangi makna dari turnamen ini sebagai ajang kebersamaan. Semoga turnamen ini berjalan sukses dengan sportifitas yang tinggi dalam Kasih Kristus,”katanya.

Pembukaan turnamen itu juga dihadiri Anggota Fraksi PDI-P DPRD Kota Jambi, Junaedi Siringoringo dan Maria Magdalena br Tampubolon. Sementara pengurus PGIW Jambi dan majelis gereja-gereja di Kota Jambi tidak hadir pada turnamen tersebut.

Pertandingan pertama antara NHKBP Kotabaru Jambi VS ONKP dimenangkan oleh ONKP dengan skor tiga nol (3 : 0). Turnamen Volly Syallom Cup 2012 merebut total hadiah Rp 6 juta dengan tropi juara. RUK


 ONKP VS NHKBP







Ketua Panitia Asrin Tampubolon. Foto-foto Rosenman Manihuruk HP 0812 747 7587




Tidak ada komentar: