DENGAN NIAT BAIK, ISI BLOG INI BUKAN UNTUK MELANGGAR UU RI NOMOR 11 TAHUN 2008 TENTANG INFORMASI DAN TRANSAKSI ELEKTRONIK. APABILA ADA ORANG-LEMBAGA DLL YANG KEBERATAN DENGAN ISI DARI BLOG INI, BOLEH MELAYANGKAN SURAT ELEKTRONIK KE EMAIL : rosenmanmanihuruk@gmail.com atau SMS/WA ke NO 08127477587. FB Asenk Lee Saragih.UNTUK DICABUT ISI DARI BLOG YANG KEBERATAN BERSANGKUTAN.
Minggu, 25 Oktober 2009
Partai Demokrat Usung HBA Kandidat Gubernur Jambi 2010-2015
Jambi, Batak Pos
Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Demokrat (PD) Provinsi Jambi akan mengusung Hasan Basri Agus (HBA), Bupati Sarolangun sebagai calon Gubernur Jambi di Pilkada Gubernur 2010 mendatang. Putusan tersebut sudah dibahas di DPD PD Jambi. Partai Gerindra juga telah memutuskan mengusung HBA. Kemungkinan besar partai lain juga akan berkoalisi menjagokan HBA.
Koordinator Partai Demokrat wilayah Sumatera, Indrawati Sukardi, Rabu (21/10) mengatakan, dukungan PD terhadap HBA karena dorongan dari seluruh komponen partai. Selain itu juga besarnya aspirasi masyarakat untuk mendukung HBA sebagai calon Gubernur Jambi Periode 2010-2015.
Disebutkan, dukungan PD terhadap HBA sudah dapat dipastikan. Sementara untuk bakal calon pendamping HBA, akan diserahkan sepenuhnya kepada yang bersangkutan. Namun disebut-sebut HBA akan berpasangan dengan Nino Guritno yang kini menjabat sebagai Kadis PU Provinsi Jambi.
Secara terpisah, pejabat sementara Ketua DPRD Provinsi Jambi, Asril SH (Partai Demokrat) mendukung putusan PD untuk mengusung HBA. HBA dinilai memiliki sosok pemimpin yang sangat dekat serta peduli terhadap masyarakatnya.
Dipihak lain, Asril mengatakan, Ketua DPRD Provinsi Jambi defenitif, Efendi Hatta akan dilantik 24 Oktober 2009 mendatang. “Kegiatan serah terima ini kita lakukan hanya dengan sesederhana mungkin, dengan biaya yang tidak banyak juga, untuk itu tidak ada kendala apapun,”katanya. ruk
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar