Jambi, Batak Pos
Empat bupati di Provinsi Jambi kini berlomba-lomba “tebar pesona” jelang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi 2010. Ke empat bupati itu saling bersaing dalam ekspos di media dan baliho di jalan-jalan protokol dan permukiman penduduk.
Empat bupati yang serius “tebar pesona” itu yakni Bupati Sarolangun, Hasan Basri Agus , Bupati Tanjung Jabung Timur, Abdulah Hich, Bupati Tanjung Jabung Barat, Syafrial S dan Bupati Tebo, Madjid Mu’az.
Empat kandidat ini telah mendaftarkan diri untuk cari perahu politik di PAN, PDI-P. Namun hingga kini belum ada kepastian akan partai pengusung empat kandidat tersebut.
Dari pengamatan BATAKPOS, baliho dan spanduk serta iklan di media cetak dan elektronik yang paling mendominasi adalah Hasan Basri Agus dan Abdullah Hich.
“Tebar pesona” cari simpatik rakyat Jambi ini dilakukan melalui baliho atau poster di angkutan kota, angkutan desa hingga jalan pintu masuk permukiman penduduk.
Bahkan baliho raksasa bergambar Hasan basri Agus, Abdulah Hich dan Syafrial menghiasi Kota Jambi dan kota-kota lainnya. Selain itu, empat kandidat (bupati aktif) tersebut juga berlomba-lomba memberikan bantuan gempa Kerinci.
Salah seorang tim sukses salah satu kandidat, Nalom Siadari SE mengatakan, setidaknya kandidat harus mengeluarkan dana sebesar Rp 500 juta untuk promosi di media cetak dan baliho dan spanduk. ruk
1 komentar:
hello... hapi blogging... have a nice day! just visiting here....
Posting Komentar