Kamis, 27 Agustus 2015

Megawati Serukan Kader PDIP Jaga Stabilitas Politik Jelang Pilkada Serentak

http://img1.beritasatu.com/data/media/images/medium/491440662333.jpg
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menyampaikan arahannya usai melantik pengurus Badan Pemenangan Pemilu dan Badan Saksi Pemilu Nasional PDI Perjuangan di Kantor DPP PDI Perjuangan, Lenteng Agung, Jakarta, 27 Agustus 2015. (Antara/Widodo S Jusuf)
Jakarta - Presiden RI Kelima dan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, menyerukan kepada seluruh kadernya agar menjaga stabilitas politik dan keamanan, apalagi menjelang pilkada serentak tahap pertama.

"Yang paling penting bagaimana stabilitas politik dipertahankan. Kita partai pemerintah, harus terus menerus menjaga situasi keamanan supaya bisa stabil," kata Megawati dalam pidatonya saat melantik Badan Pemenangan Pemilu PDIP, Kamis (27/6).

Kata dia, tentu saja selalu ada kemungkinan gesekan ataupun konflik mengenai pilkada. Tetap, dia menegaskan instruksinya kepada seluruh jajaran PDIP dimanapun berada, agar teguh menjaga stabilitas di daerah masing-masing.

Megawati mengatakan, dengan segala kelemahan dan kelebihannya, pilkada serentak yang baru pertama kali dilaksanakan haruslah berjalan suskses dan dapat dilalui dengan baik.
"Pada kita sendirilah tanggung jawab ini ada," kata dia.

Pada kesempatan itu, Megawati menegaskan dengan sistem pilkada serentak yang ada, apapun kelemahannya, harus dilaksanakan. Ke depan, bila memang ada kekurangan, bisa diperbaiki lagi aturannya.

"Kalau belum berjalan maksimal, tentu akan dievaluasi. Pilkada serentak katanya lebih murah, lebih efisien. Ternyata hal itu tidak seperti apa yang diinginkan. Masih banyak hal yang perlu diperbaiki kalau sistem Pilkada Serentak ingin terus dilakukan," jelas Megawati. (Beritasatu.com/Markus Junianto Sihaloho/FQ)

Tidak ada komentar: