Wagub Himbau Seluruh Calon Bupati/Wakil Bupati Siap Menerima Hasil
Kab. Kerinci (Humas Pemprov Jambi), Wakil Gubernur (Wagub) Jambi, H.Fachrori Umar meninjau Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daeah (Pilkada), yakni Pemilihan Bupati/Wakil Bupati Kerinci Periode 2013 – 2018, Minggu pagi (8/9).
Dalam peninjauan Pilkada Kerinci ini, Wagub didampingi oleh Kapolda Jambi, Brigjen Pol. Satria Hari Prasetya; Danrem 042/Garuda Putih, Kol. Inf. Eko Budi S.; Bupati Kerinci, H.Murasman; unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Kerinci; Kepala Biro Pemerintahan Setda Provinsi Jambi, Drs.Yazirman, M.Si; dan para pejabat terkait dari Pemerintah Kabupaten Kerinci.
Wagub dan rombongan meninjau 4 lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS), yaitu:
1. TPS 1 dan 2 Desa Sawahan Jaya, Kecamatan Air Hangat
2. TPS 1 Desa Pasar Semurup Kecamatan Air Hangat
3. TPS 1 Desa Senimpik Kecamatan Siulak Mukai
Di TPS ini, Bupati Kerinci, H. Murasman menggunakan hak pilihnya
4. TPS 2 Desa Talang Tinggi Kecamatan Siulak Mukai
Usai peninjauan Pilkada, kepada para wartawan yang mewawancarainya, Wagub menghimbau agar seluruh pasangan calon bupati/wakil bupati yang mengikuti Pilkada Kerinci ini siap menerima hasil Pilkada ini, siap kalah dan siap menang.
“Itu kan sudah dinyatakan sebelumnya dalam Deklarasi Pilkada Damai, siap kalah dan siap menang. Dengan demikian, kita berharap mereka berbuat dari hati kecilya, bukan hanya basa-basi. Jadi, siapa yang menang nanti tentu utuk masyarakat banyak,” ungap Wagub.
Wagub menyatakan, “Sudah 4 TPS yang kita tinjau, alhamdulillah, masyarakat kita nampaknya sangat antusias ikut ke TPS (memilih). Kemudian kondisinya tertib, aman, dan lancar. Cuman memang ada saksi yang tidak sampai 6 orang jumlahnya, ada yang 4, ada yang 5. Tapi yang jelas, secara keseluruhan, sampai sekarang jam 10.00 WIB, kodisi aman dan terkendali. Tinggal lagi sampai jam 1 siang (13.00 WIB) nanti (menunggu penghitungan hasil suara). Kita berdoa, mudah-mudahan semuanya berjalan lancar dan aman.
Wagub mengungkapkan, kondisi yang aman itu menandakan bahwa masyarakat bisa menerima masukan-masukan dan masih taat aturan.
“Kita melihat bahwa masyarakat Provinsi Jambi pada umumnya, khususnya masayarakat Kabupaten Kerinci pada pelaksanaan Pilkada Kerinci ini, nsmpaknya menyalurkan hak suaranya dengan lancar dan tertib. Itu menandakan kita taat kepada Allah dan Rasul dan juga kepada pemimpin,” ujar Wagub.
Terkait pertanyaan tentang tanggapan Wagub terhadap penyelenggaraan Pilkada ini yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jabi, Wagub mengemukakan, pelaksanaan Pilkada Kerinci ini sudah sesuai dengan ketentuan yang diputuskan oleh Pusat dengan gubernur sebaga wakil Pemerintah Pusat di daerah, dan pelaksanaan, koordinasi, dan pengawasan kepada Pemerintah Kabupaten/Kota. “jadi kerjasama itu berjalan dengan baik,” pungkas Wagub.
Juga kepada para wartawan yang mewawancarainya, Bupati Kerinci, H.Murasman mengungkapkan, “Kita mengharapkan, sesuai dengan komitmen kami kemarin itu, siap kalah dan siap menang, jadi kita terima hasilnnya, mungkin itu yang terbaik,” tutur Murasman.
Murasman juga berharap agar jangan sampai ada gugat menggugat. “Insyaallah, saya kalaupun alah, tidak akan menggugat. Saya berdoa, kalau memang membawa kebaikan untuk keluarga saya, membawa kebaikan untuk masyarakat saya, membawa kebaikan bagi agama, mohon kepada Allah untuk membukakan pintu kemenngan, tapi kalau terjadi sebaliknya, tutup pintu kemenangan,” tandas Murasman.
Usai meninjau pelaksanaan Pilkada Kerinci, Wagub dan Bupati Kerinci serta staf meninjau taman perkantoran Pemerintah Kabupaten Kerinci dan komplek perkantoran Pemerintah Kabupaten Kerinci di Bukit Tengah, Desa Talang Tinggi Kecamatan Siulak, dilanjutkan dengan peninjauan jembatan Tanah Sekudung di Desa Tutung Bungkuk Kecmatan Siulak, kemudian peninjauan Kebun Bunga Kayu Aro di Desa Tanjung Bungo Kecamatan Kayu Aro. (Mustar Hutapea, fotografer: Novriansah, kamerawan: Said Usman).
Kab. Kerinci (Humas Pemprov Jambi), Wakil Gubernur (Wagub) Jambi, H.Fachrori Umar meninjau Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daeah (Pilkada), yakni Pemilihan Bupati/Wakil Bupati Kerinci Periode 2013 – 2018, Minggu pagi (8/9).
Dalam peninjauan Pilkada Kerinci ini, Wagub didampingi oleh Kapolda Jambi, Brigjen Pol. Satria Hari Prasetya; Danrem 042/Garuda Putih, Kol. Inf. Eko Budi S.; Bupati Kerinci, H.Murasman; unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Kerinci; Kepala Biro Pemerintahan Setda Provinsi Jambi, Drs.Yazirman, M.Si; dan para pejabat terkait dari Pemerintah Kabupaten Kerinci.
Wagub dan rombongan meninjau 4 lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS), yaitu:
1. TPS 1 dan 2 Desa Sawahan Jaya, Kecamatan Air Hangat
2. TPS 1 Desa Pasar Semurup Kecamatan Air Hangat
3. TPS 1 Desa Senimpik Kecamatan Siulak Mukai
Di TPS ini, Bupati Kerinci, H. Murasman menggunakan hak pilihnya
4. TPS 2 Desa Talang Tinggi Kecamatan Siulak Mukai
Usai peninjauan Pilkada, kepada para wartawan yang mewawancarainya, Wagub menghimbau agar seluruh pasangan calon bupati/wakil bupati yang mengikuti Pilkada Kerinci ini siap menerima hasil Pilkada ini, siap kalah dan siap menang.
“Itu kan sudah dinyatakan sebelumnya dalam Deklarasi Pilkada Damai, siap kalah dan siap menang. Dengan demikian, kita berharap mereka berbuat dari hati kecilya, bukan hanya basa-basi. Jadi, siapa yang menang nanti tentu utuk masyarakat banyak,” ungap Wagub.
Wagub menyatakan, “Sudah 4 TPS yang kita tinjau, alhamdulillah, masyarakat kita nampaknya sangat antusias ikut ke TPS (memilih). Kemudian kondisinya tertib, aman, dan lancar. Cuman memang ada saksi yang tidak sampai 6 orang jumlahnya, ada yang 4, ada yang 5. Tapi yang jelas, secara keseluruhan, sampai sekarang jam 10.00 WIB, kodisi aman dan terkendali. Tinggal lagi sampai jam 1 siang (13.00 WIB) nanti (menunggu penghitungan hasil suara). Kita berdoa, mudah-mudahan semuanya berjalan lancar dan aman.
Wagub mengungkapkan, kondisi yang aman itu menandakan bahwa masyarakat bisa menerima masukan-masukan dan masih taat aturan.
“Kita melihat bahwa masyarakat Provinsi Jambi pada umumnya, khususnya masayarakat Kabupaten Kerinci pada pelaksanaan Pilkada Kerinci ini, nsmpaknya menyalurkan hak suaranya dengan lancar dan tertib. Itu menandakan kita taat kepada Allah dan Rasul dan juga kepada pemimpin,” ujar Wagub.
Terkait pertanyaan tentang tanggapan Wagub terhadap penyelenggaraan Pilkada ini yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jabi, Wagub mengemukakan, pelaksanaan Pilkada Kerinci ini sudah sesuai dengan ketentuan yang diputuskan oleh Pusat dengan gubernur sebaga wakil Pemerintah Pusat di daerah, dan pelaksanaan, koordinasi, dan pengawasan kepada Pemerintah Kabupaten/Kota. “jadi kerjasama itu berjalan dengan baik,” pungkas Wagub.
Juga kepada para wartawan yang mewawancarainya, Bupati Kerinci, H.Murasman mengungkapkan, “Kita mengharapkan, sesuai dengan komitmen kami kemarin itu, siap kalah dan siap menang, jadi kita terima hasilnnya, mungkin itu yang terbaik,” tutur Murasman.
Murasman juga berharap agar jangan sampai ada gugat menggugat. “Insyaallah, saya kalaupun alah, tidak akan menggugat. Saya berdoa, kalau memang membawa kebaikan untuk keluarga saya, membawa kebaikan untuk masyarakat saya, membawa kebaikan bagi agama, mohon kepada Allah untuk membukakan pintu kemenngan, tapi kalau terjadi sebaliknya, tutup pintu kemenangan,” tandas Murasman.
Usai meninjau pelaksanaan Pilkada Kerinci, Wagub dan Bupati Kerinci serta staf meninjau taman perkantoran Pemerintah Kabupaten Kerinci dan komplek perkantoran Pemerintah Kabupaten Kerinci di Bukit Tengah, Desa Talang Tinggi Kecamatan Siulak, dilanjutkan dengan peninjauan jembatan Tanah Sekudung di Desa Tutung Bungkuk Kecmatan Siulak, kemudian peninjauan Kebun Bunga Kayu Aro di Desa Tanjung Bungo Kecamatan Kayu Aro. (Mustar Hutapea, fotografer: Novriansah, kamerawan: Said Usman).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar