Selasa, 02 September 2014

300 Penari Akan Memeriahkan Pembukaan MQKN

Tari Massal
JAMBI - Pembukaan Musabaqah Qiraatil Kutub Nasional (MQKN) ke-V di Provinsi Jambi diperkirakan akan berlangsung meriah. Pasalnya sebanyak 300 orang penari massal akan memeriahkan pada acara pembukaan pada Rabu (3/9) mendatang.

Kasubbag Inmas Kanwil Kemenag Jambi H Wahyudi, kepada Harian Jambi Senin (1/9) mengatakan, penari massal yang akan menampilkan tarian tersebut merupakan gabungan dari 3 madrasah yakni MAN Olak Kemang, MTsN Olak Kemang dan rumah Pondok Pesantren As’ad.

“Persiapan penari massal sudah dipersiapkan jauh-jauh hari. Di mana yang terlibat pada tarian tersebut sebanyak 300 orang siswa putra dan putri,” katanya.


Tarian massal ini nantinya akan menghibur seluruh undangan pada pembukaan MQKN ke-V di Provinsi Jambi dengan mengangkat tema "Yaa Robbi " yang menggambarkan rasa syukur.

“Tari massal itu akan memeriahkan pembukaan MQKN pada tanggal 3 September besok," katanya.

Pengamatan Harian Jambi di lapangan, para penari massal begitu antusias mengikuti latihan yang dilatih langsung dari Dinas Pariwisata Provinsi Jambi bekerjasama dengan Seniman Jambi.



“Penari massal yang ikut memeriahkan pembukaan MQKN berasal dari 3 sekolah madrasah yang ada di Kota Jambi yaitu, MAN model, MAN Olak Kemang, dan MAN As'ad," katanya.(khr/lee)

Tidak ada komentar: