Senin, 16 September 2013

FPI Jambi Tolak Pemilihan Miss World di Indonesia



Jambi, Bute Ekspres
Organisasi masyarakat (Ormas) Fron Pembela Islam (FPI) DPD Provinsi Jambi menggelar aksi unjuk rasa di Simpang BI Telanaipura, Kota Jambi Jumat (13/9). Unjuk rasa itu digelar guna menolak ajang kontes kecantikan miss world, yang tengah berlangsung di Bali.

Kkoordinator lapangan FPI, Khairul Atsfia dalam orasinya mengatakan, miss world yang disebut ajang menperkenalkan budaya Indonesia hanyalah omong kasang belaka.

Khairul Atsfia, mengimbau kepada pemerintah, para ulama, tokoh masyarakat, ormas, OKP, serta seluruh masyarakat Provinsi Jambi, untuk menolak kegiatan Miss World yang dinilai mengandung unsur maksiat.

“Miss World yang disebut-sebut menjadi ajang memperkenalkan budaya Indonesia di mata dunia, sebenarnya hanyalah ungkapan omong kosong belaka. Bagaimana mungkin kegiatan yang mempertontonkan tubuh wanita bisa dianggap sebagai hal yang bisa mengharumkan bangsa,” kata Khairul dalam orasinya. srg

Tidak ada komentar: