Jumat, 13 Juli 2012

Lomba Balita Sehat se Kota Jambi Tahun 2012


Ketua TP PKK Kota Jambi Rr Endah Nirwani dampingi drg Polisman Sitanggang M Kes saat menyerahkan tropi dan hadiah kepada juara lomba bayi usia 6 hingga 24 bulan dan balita 2 hingga 5 tahun, Kamis (12/7/12). Foto batakpos/rosenman manihuruk

Jambi, BATAKPOS

Ketua Tim Penggerak PKK Kota Jambi Rr Endah Nirwani (istri Walikota Jambi dr R.H Bambang Priyanto) bersama istri Sekda Kota Jambi Ny Daru Pratomo didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kota Jambi drg Polisman Sitanggang M Kes menyerahkan tropi dan hadiah kepada juara lomba bayi usia 6 hingga 24 bulan dan balita 2 hingga 5 tahun, Kamis (12/7/12).

Penyerahan tropi dan hadiah dilakukan di Ruang Aula Kantor Dinas Kesehatan Kota Jambi dan dihadiri tim dewan juri yang terdiri dari dr Sabar Hutabarat (dokter spesialis anak) dan empat juri lainnya (pisikolog, dokter gigi, ahli giji). Lomba balita sehat itu dilaksanakan pekan lalu dan pemberian hadiahnya, Kamis (12/7).

Juara bayi sehat usia  6-24 bulan yakni Juara I Hazel dari Kecamatan Kotabaru, Juara II Raisya dari Kecamatan Jambi Timur, Juara III Arkan dari Kecamatan Jambi Selatan. Sementara juara balita usia 2 hingga 5 tahun, Juara I Najwa dari Kecamatan Kotabaru, Juara II M Rasya dari Danau Teluk dan Juara III Brianda Novaldi dari Kecamatan Jelutung.

Dinkes Kota Jambi memberikan hadiah Rp 1,5 juta kepada juara satu, Rp 1.125.000 untuk juara dua dan Rp 1 juta untuk juara tiga. Sementara hadiah dan bingkisan juga diberikan kepada juara harapan satu hingga harapan empat.

Menurut Rr Endah Nirwani, pelayanan kesehatan kepad anak usia dini harus terus ditingkatkan melalui Posyandu di Kota Jambi. Ibu bayi juga diminta secara rutin untuk memeriksakan bayinya ke Posyandu khususnya soal giji.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Jambi drg Polisman Sitanggang M Kes mengatakan, juara satu kategori usia 6 hingga 24 bulan dan usia 2 tahun hingga 5 tahun akan diikutkan dalam lomba bayi dan balita sehat tingkat Provinsi Jambi.

Disebutkan, indikator bayi dan balita sehat itu dilihat dari kesehatan fisik, psikologi anak, serta perayawan yang diberikan orang tua. Tim juri yang menilai lomba tersebut cukup kompeten dibidangnya masing-masing.

“Dalam lomba bayi dan balita sehat ini, tidak boleh diikuti PNS bidang kesehatan. Kemudian orang tua bayi sangat mendukung dalam penilaian bayi dan balita sehat tersebut. Saya terharu melihat ibu balita juara satu itu, yang kurang sehat secara fisik, namun anaknya begitu sehat,”katanya. RUK


Foto-foto Pendukung Oleh Rosenman Manihuruk (Asenk Lee Saragih) HP 0812 7477587

 
Ketua Tim Penggerak PKK Kota Jambi Rr Endah Nirwani (istri Walikota Jambi dr R.H Bambang Priyanto) bersama istri Sekda Kota Jambi Ny Daru Pratomo disambut Kepala Dinas Kesehatan Kota Jambi drg Polisman Sitanggang M Kes.
 
 (Kire ke kanan) Juara balita usia 2 hingga 5 tahun, Juara I Najwa dari Kecamatan Kotabaru, Juara II M Rasya dari Danau Teluk dan Juara III Brianda Novaldi dari Kecamatan Jelutung.
 


 Istri Sekda Kota Jambi Ny Daru Pratomo saat memberikan hadiah dan tropi kepada Juara Bayi 6-12 bulan dalam lomba balita Sehat Sekota Jambi 2012 di Aula Kantor Dinas Kesehata Kota Jambi, Kamis 12 Juli 2012. Foto Rosenman Manihuruk

 
 (Kanan ke kiri) Juara bayi sehat usia  6-24 bulan yakni Juara I Hazel dari Kecamatan Kotabaru, Juara II Raisya dari Kecamatan Jambi Timur, Juara III Arkan dari Kecamatan Jambi Selatan.



 Wawancara di Ruang Kadinkes Kota Jambi drg Polisman Sitanggang M Kes, Kamis 12 Juli 2012. Foto Asenk Lee Saragih.
  Wawancara di Ruang Kadinkes Kota Jambi drg Polisman Sitanggang M Kes, Kamis 12 Juli 2012. Foto Asenk Lee Saragih.





Tropi dan Hadiah Juara Bayi/Balita Sehat se Kota Jambi 2012. Foto-foto Rosenman Manihuruk (Asenk Lee Saragih) HP 0812 7477587

Tidak ada komentar: