Rabu, 28 Maret 2012

Aksi Blokir Jalan Lingkar Selatan Kota Jambi Masih Berlanjut

Jambi, BATAKPOS

Aksi pemblokiran jalan provinsi di Lingkar Selatan, Kota Jambi oleh warga Rt 27 Lingkar Selatan dan Rt 1 Palmerah Jambi Selatan masih berlangsung Selasa (27/3). Akibat pemblokiran jalan itu, kemacetan kenderaan truk mengular di jalur Lingkar Selatan Kota Jambi .

Menyikapi aksi warga, Dinas PU Provinsi Jambi, Wakapolresta Jambi, Asisten II Setda Kota Jambi dan anggota DPRD Kota Jambi serta Camat Jambi Selatan melakukan negosiasi dengan warga pengunjukrasa.

Kepala Dinas PU Provinsi Jambi, Ivan Wirata kepada wartawan mengatakan, pihaknya akan memperbaiki jalan rusak disepanjang jalan lingkar Selatan Kota Jambi tersebut. Bantuan dana dari Bank Dunia telah dikucurkan Rp 78 miliar.

Dana tersebut akan dipergunakan untuk perbaikan jalan sepanjang 13 kilo meter Jalan Lingkar Selatan Kota Jambi. Pihaknya juga meminta warga untuk bersabar, karena proyek pekerjaan itu telah berlangsung.

Seperti diberitakan sebelumnya, Warga RT 1 Kelurahan Lingkar Selatan dan RT 27 Kelurahan Palmerah, Jambiselatan, kembali melakukan aksi pemblokiran jalan provinsi lingkar Selatan Kota Jambi, Senin (26/3). Aksi itu karena tak kunjung diperbaiki jalan tersebut sehingga sering menimbulkan pencemaran udara (debu). Warga menebangi pepohonan yang ada di ruas jalan Lingkar Selatan dan meletakkannya di tengah jalan, tepatnya, dekat Simpang Kenali. Akibatnya, ratusan truk terjebak macet di jalur jalan tersebut.

Koordinator warga, Mulyadi, mengatakan, tindakan yang mereka lakukan karena tidak adanya upaya perbaikan jalan di wilayah mereka. "Kami akan terus blokir jalan sampai ada ketegasan soal perbaikan jalan, kalau bisa hari ini juga jalan diperbaikan. Selama ini warga hanya mendapatkan janji-janji perbaiki jalan, tapi sampai sekarang tak ada langkah perbaikan jalan oleh pemerintah. Kita menagih realisasi, bukan janji janji belaka,"katanya. RUK

Tidak ada komentar: