Halaman

Selasa, 23 Juni 2009

PETI di Merangin Masih Marak

Jambi, Batak Pos

Praktek pertambangan emas tanpa ijin (PETI) di daerah aliran sungai (DAS) Batanghari di Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi hingga kini masih marak. Dari hasil penelusuran Bupati Merangin H Nalim dengan jajaran Polda Jambi menggunakan Helikopter Polda Jambi, PETI di wilayah Merangin semakin merajalela.

Selain PETI, kerusakan hutan di Kabupaten Merangin juga tampak terus terjadi. Lokasi PETI terpantau di aliran Sungai Limau Tabir, dan juga sisa-sisa penggundulan hutan yang ditinggalkan oleh masyarakat.

Bupati sangat menyesalkan tindakan masyarakat yang telah melakukan penambangan emas tanpa izin ini, Pemkab Merangin berjanji akan menindak tegas pelaku PETI dan pembalakan liar di Merangin.

Demikian dikatakan Kabid Humas Polda Jambi AKBP Syamsudin Lubis, Jumat (19/6). Disebutkan, Pemkab Merangin melakukan pendekatan persuasif kepada warga pelaku PETI dan pembalakan liar. Namun hingga kini masih saja marak.

“Pemkab Merangin bekerjasama dengan Polres Merangin dan Polda Jambi akan menindak tegas kepada pemilik, pekerja dan juga kepada penampung emasnya semuanya akan dipidanakan,”kata Syamsudin.

Disebutkan, hasil pantauan udara ternyata kegiatan penambangan emas tanpa izin yang telah merusak lingkungan itu ternyata masih aktif. Selain PETI penambangan liar juga masih tampak marak. ruk

Tidak ada komentar:

Posting Komentar