Jumat, 23 November 2018

Hasil Semifinal Tinju Porprov XXII Tahun 2018

Petinju Sarolangun Pukul KO Petinju Muarobungo
Petinju Kota Jambi, Marganda yang turun di Kelas Fly Weight (52Kg) kalah angka melawan M Ichan (Merangin) pada partai semifinal, Kamis (22/11/2018). Pada partai perempat final, Marganda menang KO atas petinju Sarolangun Ikrima Affan pada ronde ke dua. Foto Asenk Lee Saragih.
BERITAKU, Jambi- Pertandingan Tinju Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Ke XXII Jambi Tahun 2018 di Mall WTC Batanghari, Kota Jambi memasuki semifinal pada hari keempat Kamis (22/11/2018). Pertandingan hari ke-empat mempertandingkan 24 pertandingan dalam 12 kelas. Hingga semivinal pertandingan tinju Porprov Jambi XXII Tahun 2018 sudah melaksanakan 81 pertandingan.

Pertandingan hari keempat semifinal yakni kelas Women’s Light Fly (W48Kg), Women’s Faether (W57Kg), Pin Weight (46Kg), Light Fly (49Kg), Fly Weight (52Kg), Batam (56Kg), Leight Weight (60Kg), Leight Welther (64Kg), Welther (69Kg), Middle (75Kg), Light Heavy (81Kg) dan kelas Heavy (91Kg).

 

Dari 24 pertandingan yang dilaksanakan Kamis (22/11/2018) dari Pukul 14.00 WIB hingga Pukul 21.00 WIB sungguh menarik antusias penonton. Bahkan dari sejumlah pertandingan menampilkan pertandingan yang menarik dan menghibur pengunjung Mall WTC Batanghari.

Arya Pukul KO Herison Stomalive 

Salah satu pertandingan yang menarik adalah di Heavy (91) antara Herison Stomalive dari Bungo melawan Arya Pratama petinju asal Sarolangun. Pada ronde pertama yang masih berlangsung 1 menit, Herison jatuh setelah menerima pukulan telak dari Arya. Wasitpun menghitung dan menyatakan Arya menang KO.

Dua petinju asal Bungo di kelas Light Heavi atas nama M Dony Fatchurachman dan Herison dikelas Heavy (91) masih berusia muda yakni 17 tahun. Keduanya melawan petinju yang sudah senior dikelasnya masing-masing.

Berikut ini hasil Pertandingan Semifinal Tinju Porprov Ke XXII Jambi Tahun 2018, Kamis 22 November 2018 (Pukul 14.00 WIB-Pukul 21.00 WIB) :

1.Kelas Women’s Light Fly (W48Kg) Delta Vivi Syaputri (Muarojambi) VS Avra Jumasha Refdi (Sarolangun). Menang Avra.
2.Kelas Women’s Light Fly (W48Kg) Jelita (Jambi) VS Ayu Naliza (Bungo). Menang Ayu Naliza.

3. Kelas Women’s Faether (W57Kg) Yulanti (Sarolangun) VS Fero (Jambi). Menang Fero. 

4. Kelas Women’s Faether (W57Kg) Eva (Bungo) VS Dahlia (Kerinci). Menang Eva.

5. Kelas Pin Weight (46Kg) Agus Salim ((Tanjabar) VS Kevin Naufal Akbar (S Penuh). Menang Kevin Naufal.

6. Kelas Pin Weight (46Kg) Agus Prayoga (Batanghari) VS Wahyu Fitra Ramadhan (Jambi). Menang Wahyu.

7. Kelas Light Fly (49Kg) Idul Setiadul (S Penuh) VS Elidianto (Sarolangun). Menang Idul Setiadul.

8. Kelas Light Fly (49Kg) Zal Haidir Awab (Kerinci) VS Junaidi (Jambi). Menang Junaidi.

9. Kelas Fly Weight (52Kg) Wandani Afrin (S Penuh) VS Mulyadi (Kerinci). Menang Wandani Afrin.

10. Kelas Fly Weight (52Kg) M Ichan (Merangin) VS Marganda (Jambi). Menang M Ichan.

11. Kelas Batam (56Kg) M Sohid (Merangin) VS Septian Hardinal Holida (Sarolangun). Menang M Sohid.

12. Kelas Batam (56Kg) Taufik Hidayat (Jambi) VS Erlangga Dwi Jaya (Kerinci). Menang Taufik Hidayat.

13. Kelas Leight Weight (60Kg) Amirullah Ramadhan (Sarolangun) VS M Firdaus (Tanjabar). Menang Amirullah Ramadhan.

14. Kelas Leight Weight (60Kg) Nover Wijaya (Jambi) VS Willy Agustian (Merangin). Menang Nover Wijaya.

15. Kelas Light Welter (64Kg) Getmi Pagaran Jaya (Batanghari) VS Tri Rama Syahputra (Tanjabtim). Menang Getmi Pagaran.

16. Kelas Light Welter (64Kg) Adi Satria Oktarizal (Tanjabar) VS Dicky Darrow (Jambi). Mennag Dicky Darrow.

17. Kelas Welther (69Kg) Abia Betty (Kerinci) VS Anto Siringoringo (Jambi). Menang Anto Siringoringo.

18. Kelas Welther (69Kg) Ahmad Guntur (Sarolangun) VS Septia Romi (Batanghari). Menang Septia Romi.

19. Kelas  Middle (75Kg) Julianda (Kerinci) VS Rizal Golota (Batanghari). Menang Julianda.

20. Kelas Middle (75Kg) Sihol Renaldi (Sarolangun) VS Rudi Hartono (Jambi). Menang Rudi Hartono.

21. Kelas Light Heavy (81Kg) M Dony Fatchurachman (Bungo) VS Marcury (Jambi). Menang Marcury.

22. Kelas Light Heavy (81Kg) Wilem Natalex Musnter (Sarolangun) VS Iwan (Tanjabar). Menang Wilem (WO-lawan tak datang).

23. Kelas Heavy (91Kg) Herison Stomalive (Bungo) VS Arya Pratama (Sarolangun). Menang Arya Pratama.

24. Kelas Heavy (91Kg) Ardi sati (S Penuh) VS Mardiyansyah (Batanghari). Menang Mardiyansyah.

Pertandingan semifinal berjalan dengan baik dengan penuh antusias penonton. Untuk pertandingan Final Tinju Porprov Ke XXII Jambi Tahun 2018 di Mall WTC Batanghari, Kota Jambi akan berlangsung Jumat (23/11/2018) disemua kelas. (JP-Asenk Lee)

Tidak ada komentar: