Minggu, 22 Desember 2013

Lilin-lilin Kecil di Perayaan Natal SMP Negeri 14 Kota Jambi





Sy Friston R Sinaga SPd





Paduan Suara SMP 14 Kota Jambi (50 Orang)










Pdt JP Tamsar STh



Ketua Panitia


Ibu Retta Tambunan



Guru Agama Kristen SMP N 14 Kota Jambi Pdt Veby S

Ruth Sandra

VG Kelas 3 SMP

St Radesman Saragih S Sos

Doa Penutup Oleh Pdt Veby SS


BERITAKU

Bagaikan lilin-lilin kecil dikegelapan malam, menyinari bumi hanya bagian sekitar. Namun lilin-lilin kecil berguna bagi sekitarnya. Keteguhan Iman dan berprilaku seperti Anak-anak Tuhan Yesus Kristus hendaknya tetap bagi lilin-lilin kecil di SMP Negeri 14 Kota Jambi.

Menunjukkan identitas sebagai Anak Tuhan di lingkungan sekolah dengan berprestasi, berprilaku baik, setia kawan, mencintai lingkungan, rendah hati adalah wujud dari lilin-lilin kecil yang bermanfaat disaat kegelapan malam.

Demikian sekelumit pesan Kotbah Natal Pendeta Gereja Kristen Protestan Simalungun (GKPS) Resort Jambi, Pdt JP Tamsar STh pada perayaan Natal 50 murid dan 4 guru Nasrani SMP Negeri 14 Kota Jambi di GKPS Jambi, Sabtu 21 Desember 2013, pukul 16.00 hingga 19.30 WIB.

Lillin-lilin kecil (50 siswa SMP 14) merayakan Natal dengan hikmat dan Damai Suka Cita Natal tampak pada sore itu. Natal mengambil Tema “Datanglah ya, Raja Damai (Yesaya 9:5) dan Subtema “Dengan semangat Natal ini mari kita terus belajar dan  berkarya menyambut datangnya Raja Damai dalam hidup kita,”.

Rangkaian perayaan Natal diawali dengan Pujian, Liturgi I “Penciptaan”, Puisi Talenta dan Yultrien, Liturgi II “Penciptaan Manusia, Vokal Group Hedi dan kawan-kawan, Liturgi III “Kejatuhan Manusia ke dalam Dosa”, Lagu Koor SMP 14 Kota Jambi, Liturgi IV “Kelahiran Yesus”, Puisi Adfentus dan Angel T, Liturgi V “Kemuliaan”.

Kemudian Puisi dari Winda Katrina (Ketua Panitia), Liturgi Ragam Bahasa, Penyalaan Lilin oleh Pdt JP Tamsar, Panitia Natal, mewakili kepala sekolah, mewakili guru, mewakili orang tua, mewakili Osis, mewakili murid dan mewakili jemaat. Dilanjutkan Renungan Natal oleh Pdt JP Tamsar STh dan doa Berkat.

Kemeriahan Natal SMPN 14 Kota Jambi dilanjutkan dengan Varia Natal. Rangkaian varia Kata Sambutan Ketua Natal, Vokal Duet Nartiana dan Putri, Vokal Group Kelas VII, Kata Sambutan Mewakili Kepala Sekolah SMPN 14 Jambi, Retta Tambunan (Guru Bahasa Inggris).

Selanjutnya Vokal Group Kelas VIII, Vokal Solo Nadya Cantika “Oh Holy Night”, Kata Sambutan Guru Agama SMP 14 Pdt Veby Siti Suwarni MTh, Vokal Solo Ruth Sandra Saragih, Kata Sambutan mewakili Orang Tua, Vokal Group Kelas IX, Solo St Radesman Saragih S Sos.

Rangkain Natal SMP 14 Kota Jambi berjalan dengan tertib. Menurut Ibu Retta Tambunan (Guru Bahasa Inggris), perayaan Natal tersebut sungguh luar biasa. Ada sekitar 800 siswa di SMP 14, tapi hanya ada 50 murid yang beragama Nasrani, guru ada 50 orang, namun hanya ada 5 guru Agama Nasrani.

 “Sungguh luarbiasakuasa Tuhan, kita bisa merayakan Natal hari ini. Walau jumlah yang hanya 4 persen, namun kita bisa merayakan Natal menyambut Kelahiran Yesus Kristus. Damai Suka Cita Natal senantiasa bernaung dalam hidup kita,” katanya.

Guru Agama SMP 14 Pdt Veby Siti Suwarni MTh menambahkan, tanggungjawab Iman tidak hanya di sekolah, namun juga lebih banyak di rumah. “Jangan sampai ada anak-anak ini yang kelak goyah akan Imannya. Saya baru 26 tahun ikut Yesus di usia saya sekarang 51 tahun. Saya dulunya Muslim dan saya terpanggil mengikut Yesus dan kini dipercaya sebagai Guru Agama Kristen di SMP 14 Jambi,” katanya.

Menurutnya, salah satunya Pendeta di Jambi yang memakai Jilbab adalah Pdt Veby Siti Suwarni MTh. “Satu-satunya Pendeta yang memakai Jilbab di Jambi hanya saya, itu saya pakai karena soal perlindungan kelapa yang tak kuat akan cahaya matahari,” katanya.

Perayaan Natal SMP Negeri 14 Kota Jambi disuguhkan Kue Natal. Perayaan Natal ditutup dengan Doa oleh Pdt Veby Siti Suwarni MTh. (Asenk Lee Saragih-HP 0812 747 7587)

Tidak ada komentar: