Selasa, 03 Juli 2012

Sarolangun Juara Umum Porprov XX Provinsi Jambi

Penutupan : (kiri ke kanan) Sekretaris Umum KONI Provinsi Jambi, Ir. H. M. Ali Lubis, Wakil Gubernur Jambi Fachrori Umar, Bupati sarolangun, Cek Endra dan Wakil Bupati Sarolangun F Rozi saat penutupan Porprov XX Provinsi Jambi di Sarolangun, Sabtu (30/6). Foto batakpos/rosenman manihuruk

Jambi, BATAKPOS


Kabupaten Sarolangun selaku tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jambi 2012 menjadi juara umum dengan perolehan mendali emas 101, perak 91 dan perunggu 109. Peringkat kedua Kota Jambi dengan 91 emas, 59 perak, dan 70 perunggu, peringkat ketiga Kabupaten Batanghari dengan 61 emas, 58 perak dan 82 perunggu.

Wakil Gubernur (Wagub) Jambi, Drs.H. Fachrori Umar, M Hum, Sabtu (30/6/12) menutup secara resmi (Polprov) ke XX Provinsi Jambi, yang dilaksanakan di Kabupaten Sarolangun selama dua pekan.

Upacara penutupan diawali dengan menyaksikan pertandingan final bola kaki antara kesebelasan tuan rumah melawan kesebelasan Kabupetan Tanjung Jabung Barat, yang berakhir dengan skor 4-3 untuk Kabupaten Tanjung Jabung Barat dalam adu pinalti.

Ketua Penyelenggara Porprov XX Provinsi Jambi tahun 2012, Bupati Sarolangun, Cek Endra dalam laporannya menyampaikan, bahwa peringkat keempat, Bungo dengan 56 emas, 69 perak dan 86 perunggu, peringat kelima Tanjung Jabung Timur dengan 54 emas, 57 perak, dan 61 perunggu, peringkat keenam Tebo dengan 43 emas, 32 perak dan 46 peringgu, peringkat ketujuh, Merangin dengan 38 emas, 42 perak, dan 62 peringgu.

Kemudian peringkat kedelapan, Kerinci dengan 34 emas, 42 perak dan 52 perunggu, peringkat kesembilan Tanjung Jabung Barat, dengan 32 emas, 42 perak dan 65 perunggu, peringkat kesepuluh Muaro Jambi dengan 21 emas, 31 perak dan 74 perunggu, sedangkan peringkat kesebalas kota termuda di Provinsi Jambi, yakni Kota Sungai Penuh degan perolehan mendali emas 9, perak 19 dan mendali perunggu 36.

Menurut Cek Endra, satuhal yang sangat membanggakan pada event ini adalah terpecahkannya  rekor ASIA, pada cabang angkat berat, atas nama Robi Sugianto, yang berhasil mengangkat berbel dengan total angkatan , dimana rekor lama dipegang oleh atlit dafi Cina Taipe dengan total angkatan 785 kg, dan rekor baru angkatan 792,5 kg.

Wakil Gubernur Jambi, menyerahkan bendera Porprov Provinsi Jambi kepada Sekretaris Daerah  Kabupaten Batanghari selaku tuan rumah Porprov ke XXI tahun 2014. RUK

Tidak ada komentar: