Senin, 17 Mei 2010

Becak, Transportasi Favorit di Pekan Saribudolok

Saribudolok, BATAKPOS

Becak “Saribudolok” kini menjadi transportasi favorit di pekan Saribudolok setiap hari pekan (Rabu). Becak Saribudolok mulai marak sejak minimnya transportasi di pekan kebanggan Kecamatan Silimakuta, Kabupaten Simalungun tersebut. Bahkan becak “saribudolok” kini jumlahnya ratusan.

Pengamatan BATAKPOS di pekan Saribudolok, rabu (5/5) menunjukkan, masyarakat Saribudolok kini menjadikan becak sebagai transportasi utama karena minimnya bus antar desa di Saribudolok.
Menunggu Penumpang : Seorang pengendara Becak Saribudolok saat menunggu calon penumpang di Simpang Empat Saribudolok, Rabu (5/5). Foto batakpos/rosenman manihuruk.

Pekan Saribudolok setiap hari Rabu menjadi tempat perdagangan utama di Kecamatan Silimakuta. Petani dan warga dari berbagai pelosok desa di Kecamatan Silimakuta, Kecamatan Raya, Kec Purba dan Horisan Haranggaol berkumpul di pekan Saribudolok untuk menjual hasil pertanian.

Bagi warga pesisir Danau Toba, pekan Saribudolok merupakan pekan utama setelah Haranggaol dan Tongging untuk menjual hasil bumi serta tangkapan ikan Danau Toba. Pekan Saribudolok merupakan pekan yang utama di Kabupaten Simalungun.

Ramainya pekan Saribudolok, membuat timbulnya becak Saribudolok. Jangkauan becak Saribudolok dapat hingga ke Simpang Haranggaol dan seputar Saribudolok.

S Sipayung (34) salah seorang pengendara becak Saribudolok kepada BATAKPOS di Saribudolok, Rabu (5/5) mengatakan, penghasilan dari becak Saribudolok cukup menjanjikan.

“Setiap pekan bisa dapat penghasilan sekitar Rp 150 ribu. Kalau hari-hari biasa bisa Rp 100 ribu. Minimnya lapangan kerja di saribudolok, membuat maraknya becak Saribudolok,”kata Sipayung.

Doris Sinaga (37) warga Simpang Haranggaol, Kecamatan Purba mengakui kalau becak Saribudolok cukup membantu transportasi di Simalungun, khususnya di Kecamatan Silimakuta dan Kecamatan Purba.

“Becak Saribudolok cukup membantu transportasi di Simalungun ini. Selain ongkosnya murah (Rp 2000 sekali jalan), becak juga bisa dipesan setiap saat. Becak saribudolok cukup membantu kami petani ini,”katanya. ruk

Tidak ada komentar: