Diminta Tingkatkan Kompetensi Pejabat
JAMBI-Sekretaris Daerah Provinsi Jambi H Ridham Priskap,
atas nama Gubernur Jambi melantik 3 (tiga) pejabat eselon III dilingkungan
Pemerintah Provinsi Jambi. Pelantikan pejabat eselon III ini
diselenggarakan di Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jambi pada Jumat (23/1).
Adapun pejabat yang dilantik adalah Sabriyanto,SH sebagai
Kabag Pemberitaan dan Publikasi pada Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi
Jambi (eselon III/A), Suparno,SH Kabid Informasi Publik pada Dinas Komunikasi
dan Informatika Provinsi Jambi (eselon III.A), Yunasri Basri Kabag Olahraga,
Seni, Budaya, Mental dan Rohani pada Sekretariat KORPRI Provinsi Jambi (eselon
III.A).
Gubernur Jambi H. Hasan Basri Agus (HBA) dalam sambutan
tertulisnya yang dibacakan oleh Sekda Gubernur Jambi menyatakan bahwa
pelantikan dan mutasi jajaran pejabat setiap unit kerja merupakan bagian dari
kehidupan organisasi dalam rangka pemantapan dan peningkatan kapasitas
kelembagaan. Kemudian merupakan bagian dari pola pembinaan karir pegawai dan
juga merupakan bagian dari upaya penyegaran dan peningkatan kinerja.
Dijelaskan HBA, mutasi dan pengantian pejabat dalam suatu
organisasi, pada hakekatnya merupakan hal yang selalu terjadi sebagai bagian
dari dinamika organisasi itu sendiri. Baik karena alasan-alasan alamiah maupun
kepentingan pembinaan personil sebagai bagian dari pembinaan organisasi
yang diorientasikan pada efektivitas manajemen dan peningkatan kinerja
organisasi.
“Untuk itu, pelantikan ini hendaknya dimaknai terutama dari
sudut kepentingan organisasi, yang bermuara pada peningkatan kinerja penyelenggaraan
tugas dan pelayanan umum. Sehingga peningkatan kesejahteraan masyarakat yang
menjadi cita-cita Pemerintah Provinsi Jambi benar-benar dapat diwujudkan dalam
rangkaian gerak dan langkah yang seirama, menuju harmonisasi untuk mencapai
Jambi EMAS 2015,” terang HBA
Gubernur Jambi HBA dalam sambutan tertulisnya tersebut
juga menyampaikan bahwa dalam Undang 23 tahun 2014 dinyatakan bahwa
Pemerintah Daerah mempunyai tiga kewajiban.
Pertama, memberikan pelayanan yang baik, kedua, meningkatkan
kesejahteraan masyarakat, ketiga, meningkatkan daya saing daerah. Ketiga,
meningkatkan daya saing daerah. Kewajiban ini, akan dapat dilaksanakan dan akan
dapat diwujudkan oleh pemerintah, manakala Aparatur Sipil Negara yang juga
bertindak sebagai fasilitator pembangunan, dapat melaksanakan tugas dan
fungsinya dengan baik.
“Untuk itu saya minta kepada seluruh aparatur untuk
meningkatkan kompetensinya, sehingga dapat meningkatkan pelayanan kepada
masyarakat, peningkatan daya saing yang pada gilirannya tentu akan dapat
mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” katanya.
Sementara itu Sekda Provinsi Jambi H. Ridham Priskap kepada wartawan
menyatakan bahwa mutasi pejabat ini adalah hal yang biasa dan bertujuan untuk
meningkatkan profesionalitas dari para pejabat ini.
“Diharapkan dengan adanya perpindahan ini akan meningkatkan
profesionalitas kerja dan menambah wawasan kerja pada para pejabat ini,” kata
Sekda.
Sekda juga mengingatkan bahwa sebagai aparatur negara
profesi PNS dituntut untuk profesioal dalam melakasanakan tugas bukan hanya
sekedar pengabdian. “Profesional dalam bekerja berarti adanya meningkatkan
kompetensi diri kalau kita bekerja seadanya kita tidak akan memiliki daya saing,”
katanya.
“Kita tidak bisa memainkan peran kita dengan baik, dan kita
juga perlu tupoksi yang kita lakukan, dan kita mengetahui paying hukum dan
seistematis dalam bekerja, sebagai pejabat publik kita dituntut bekerja dengan
baik terutama dalam melayani masyarakat”jelasnya.
Kata Sekda, saat ini dalam Reformasi Birokrasi pejabat
dituntut untuk mengubah pola pikir dan pola kerja. “Pada dahulu mengedepankan
kekuasaan sekarang adalah pelayan, jika dulu mengedepankan wewenang sekarang
peranan. Jabatan sekarang adalah tanggung jawab yang harus diwujudkan dengan
loyalitas dan dedikasi terutama dalam mendukung program pemerintah untuk
kesejahteraan rakyat,” ujarnya.
Hadir pada pelantikan ini Kepala BKD Provinsi Jambi Ambo Tuo
dan pejabat terkait serta undangan lainnya. (lee)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar