JAMBI-Dengan dilantiknya pengurus Asosiasi PSSI Kota Jambi
periode 2014-2018, Walikota Jambi, H Syarih Fasha meminta dan berharap kepada
pengurus baru dapat membenah sepak bola Kota Jambi.
Diakui Fasha, sepak bola Kota Jambi makin merosot. Sudah
cukup lama dari tahun ke tahun tidak pernah mendapatkan prestasi yang
membanggakan.
“Pengurus baru harus berbenah. Karena, sudah cukup lama,
tidak ada prestasi yang membanggakan," sebut Fasha, pada acara pelantikan
pengurus Asosiasi PSSI Kota Jambi di Rumah Dinas Walikota Jambi, Rabu (10/12)
malam.
Permintaan Fasha terhadap pengurus baru tersebut,
diantaranya menguatkan dasar-dasar atau fundamental pembinaaan atlet sepak bola
melalui pelatihan-pelatihan dan mengikuti berbagai kompetisi.
Pembinaan secara rutin atlet dari usia dini melalui
kompetisi kelompok umur. Meningkatkan kapasitas dan kualitas wasit dan
menjadikan Kota Jambi sebagai barometer sepak bola di Provinsi Jambi. Dan dapat
menyediakan sarana prasarana sepak bola yang representatif.
“Saya sangat berharap sekali ada perubahan, terutama
pembinaan atlet dari usia dini melalui kelompok umur serta sarana sepak
bola," pintanya.
Dijelaskan Fasha, terlebih lagi kondisi sarana yang sangat
jauh dari standarnya. Lapangan Persijam yang sudah banyak lobang. Menurut
Fasha, lapangan tersebut sudah tidak layak lagi untuk dijadikan lapangan sepak
bola.
“Saya sudah menyiapkan lahan untuk membuat lapangan baru
yang dapat menjadi kebanggaan masyarakat seperti lapangan Jaka Baring
Palembang," bebernya . (oyi/lee)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar