Apel Kesiapan Ketupat Lebaran Idul Fitri 1435 H 2014 di Mapolda Jambi, Senin 21 Juli 2014. Foto-foto Yogi/Harian Jambi |
Jambi-Gubernur Jambi H.Hasan Basri Agus (HBA) menghimbau semua pihak
berupaya memberi rasa aman dan nyaman bagi para pemudik yang akan
melaksanakan lebaran di kampung halaman. "Tugas kita terkait pelaksanaan dan pengamanan dalam rangka lebaran dapat berjalan baik dan sukses," ungkap HBA, Senin (21/7).
Selain keamanan bagi pemudik, HBA juga juga menyampaikan persiapan
kelancaran arus lebaran dengan infrastruktur jalan yang
baik,"Koordinasi jangan sampai jalan berlubang berkaitan dengan jalan
nasional akan koordinasi dengan Balai demi kelancaran pemudik," lanjut
HBA.
Menyikapi masalah keamanan pemudik saat dijalan maupun saat meninggalkan
rumah,HBA berharap kesiapan petugas keamanan terutama pihak kepolisian
yang mengomandoi pelayanan dan penanganan keamanan masyarakat,"Keamanan
dijalan bagi para pemudik diharapkan pihak kepolisian yang dibantu TNI
dapat mengantisipasinya," harap HBA.
Namun yang tak kalah pentingnya HBA menghimbau pihak angkutan batubara
juga kendaraan yang bertonase tinggi untuk tidak beroperasi di H-7 dan
H+7 lebaran dengan maksud mengurangi kepadatan lalu lintas serta
kenyamanan masyarakat,"Angkutan batubara dan mobil yang bermuatan besar
untuk tidak beroperasi H-7 dan H+7 untuk memberi rasa nyaman bagi
masyarakat yang merayakan lebaran," himbau HBA.
Sementara Kapolda Jambi Brigjen Pol Satriya Hari Prasetya menjelaskan
pengamanan arus mudik dan arus balik lebaran tahun 2014 ini khususnya
didaerah Jambi akan menurunkan dua ribu personil Kepolisian yang bantu
pihak TNI serta instansi terkait bekerjasama mewujudkan keamanan dan
kenyamanan bagi para pemudik lebaran,"Operasi ketupat ini seluruh
wilayah Polres dan kita bentuk 37 Pospam dan 14 Pos Pelayanan yang
didukung instansi perhubungan, kesehatan dan tentunya TNI,"Jelas Kapolda
Jambi.
namun dibeberapa titik dan daerah yang memerlukan pengamanan ekstra,
Kapolda telah menyiapkan serta menempatkan personil penembak jitu untuk
mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan,"Snipers kita tempatkan
didaerah Bungo menuju Dharmasraya (Sumbar) Bungo arah Bangko, Sarolangun
dan daerah Singkut juga daerah Tungkal arah Pekanbaru," jelas Kapolda.
selanjutnya Kapolda menghimbau bagi masyarakat maupun perusahaan yang
membutuhkan jasa pengamanan terutama dalam mengambil uang dapat
menggunakan jasa keamanan yang tidak dipungut biaya atau jasa,"Jasa
pengamanan gratis," tegas Kapolda.
Gubernur Jambi selaku Inspektur Upacara Apel Ketupat 2014 berlangsung
di Lapangan Mapolresta Jambi langsung menyematkan pita tanda dimulainya
Operasi Ketupat dalam rangka memberi rasa aman dan nyaman pada perayaan
Idul Fitri 1435 H. (Raihan-Humas Provinsi Jambi)
Upacara Apel Ketupat 2014 berlangsung di Lapangan Mapolresta Jambi, Senin 21 Juli 2014. |
Upacara Apel Ketupat 2014 berlangsung di Lapangan Mapolresta Jambi, Senin 21 Juli 2014. |
Upacara Apel Ketupat 2014 berlangsung di Lapangan Mapolresta Jambi, Senin 21 Juli 2014. |
Gubernur Jambi H Hasan Basri Agus Upacara Apel Ketupat 2014 berlangsung di Lapangan Mapolresta Jambi, Senin 21 Juli 2014. |
Kapolda Jambi Brigjen Pol Satriya Hari Prasetya Upacara Apel Ketupat 2014 berlangsung di Lapangan Mapolresta Jambi, Senin 21 Juli 2014. |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar