Halaman

Senin, 14 Januari 2013

NasDem Nomor Urut 1, Hanura 10

Partai NasDem. [google][JAKARTA] Rapat pleno KPU pengundian pengambilan nomor urut partai dihadiri Ketua dan Sekjen masing-masing partai politik yang dinyatakan lolos verifikasi di Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Senin petang. Namun Ketua Umum PDIP Megawati tak hadir pada acara ini.  

Pengambilan nomor urut pertama dilakukan partai NasDem yang dilakukan ketua partai , NasDem Patrice Rio Capella, mendapat nomor satu (1).  

Berikutnya Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto, dimana partai ini mendapat nomor urut sepuluh (10).  

Diikuti Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tanpa Ketua Umumnya Suryadharma Ali, dimana partai ini mendapatkan nomor urut sembilan  (9).  

Giliran berikutnya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang dilakukan ketua partai Muhaimin Iskandar. PKB mendapat nomor urut dua (2).  

PAN diwakili ketua umumnya Hatta Rajasa, mendapat nomor urut delapan (8).  

Luthfi Hasan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mendapat jatah mengambil nomor urut selanjutnya, dan mendapatkan nomor tiga (3).  

Partai Demokrat yang diwakili Anas Urbaningrum mendapatkan nomor urut tujuh (7).  

PDIP diwakili Sekjen partai Tjahjo Kumolo melakukan pengambilan dan mendapatkan nomor urut empat (4).  

Partai Golkar diwakili ketua umum Aburizal Bakrie mendapat giliran selanjutnya, dan Golkar memperoleh nomor urut lima (5).  

Terakhir Gerindra mendapat nomor urut enam (6). [L-9]  

Berikut nomor urut Parpol menjelang Pemilu 2014  
1. NasDem
2. PKB
3. PKS
4. PDIP
5. Partai Golkar
6. Gerindra
7. Partai Demokrat
8. PAN
9. PPP
10. Hanura  


Berita Terkait
 (Sumber: http://www.suarapembaruan.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar