Halaman

Jumat, 11 Desember 2015

PEMPROV DKI STUDI BANDING PILKADA SERENTAK KE JAMBI

Kota Jambi (Humas Pemprov Jambi), Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi beserta seluruh pihak terkait telah berupaya semaksimal mungkin mempersiapkan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2015, sejak jauh hari. Terlebih lagi, dibawah kepemimpinan Penjabat (Pj) Gubernur Jambi, Dr.Ir.H.Irman,M.Si, yang juga Pejabat Eselon IA Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), segala sesuatu yang berkaitan dengan Pilkada Serentak Tahun 2015 dipersiapkan lebih baik lagi, konsultasi dengan Pemerintah Pusat, dan koordinasi dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) lebih diintenskan.
Sejak menjabat sebagai Penjabat Gubernur Jambi (dilantik pada tanggal 5 Agustus 2015), Irman menginstruksikan dibuatnya Desk Pilkada Serentak Provinsi Jambi Tahun 2015. Desk Pilkada tersebut ditujukan untuk memonitor Pilkada Serentak, baik pra, pada saat, maupun pasca pelaksanaan Pilkada Serentak 9 Desember 2015 setiap hari, dan hasil monitoring itu dilaporkan kepada Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia.
Upaya dan kerja keras Irman beserta jajaran Pemerintah Provinsi Jambi dan Forkopimda Provinsi Jambi serta seluruh pihak terkait membuahkan hasil positif. Meskipun Pilkada Serentak Tahun 2015 baru akan dihelat pada 9 Desember 2015, namun, sehari sebelumnya, Selasa (8 Desember 2015), tim dari Pemerintah Provinsi Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta melakukan studi banding tentang persiapan penyelenggaraan Pilkada Serentak Tahun 2015 ke Provinsi Jambi. Desk Pilkada Provinsi Jambi yang menyajikan informasi monitoring keadaan dengan baik dan merupakan Disk Pilkada terbaik merupakan alasan tim dari ibukota Indonesia tersebut memilih Provinsi Jambi sebagai tempat studi banding.
Tim yang terdiri dari 22 orang (lintas SKPD) Pemerintah Provinsi DKI tersebut mengunjungi Desk Pilkada Serentak Tahun 2015 Provinsi Jambi di Ruang Utama Kantor Gubernur Jambi dan berdiskusi langsung dengan pejabat terkait. Empat orang pejabat dari Pemerintah Provinsi Jambi, yakni Asisten Pemerintahan, Kailani,SH,M.Hum; Kepala Biro Pemerintahan, H.Yazirman, Kepala Kesbangpol, H.Ali Dasril, dan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Sultan memberikan penjelasan terkait persiapan yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Jambi bersama Forkopimda Provinsi Jambi dan semua pihak terkait untuk penyelenggaraan Pilkada Serentak 9 Desember 2015, untuk mensukseskan suksesi kepemimpinan daerah di Provinsi Jambi. (Mustar Hutapea)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar