Halaman

Sabtu, 16 Februari 2013

Jambi Tuan Rumah Jambore Siaran Nasional (Jamsinas) 2013

Jambi, Simantab

Provinsi Jambi ditetapkan sebagai tuan rumah Jambore Siaran Nasional (Jamsinas) ke-3 tahun 2013. Gubernur Jambi, H.Hasan Basri Agus (HBA) menegaskan bahwa dirinya sangat mendukung penyelenggaraan Jamsinas yang akan dilaksanakan Maret mendatang.
HBA mengatakan dukungan itu saat pembukaan El Mundo Expo 2013 Dalam Rangka Menyemarakkan Jambore Siaran Nasional (Jamsinas) ke-3 Tahun 2013 di Provinsi Jambi, bertempat di Aula Radio Republik Indonesia (RRI) Stasiun Jambi, Jumat (15/2) siang.

HBA menuturkan potensi-potensi yang yang dimiliki Jambi, meliputi jumlah penduduk, potensi pertambangan (cadangan minyak bumi, cadangan gas bumi, cadangan panas bumi, dan cadangan batu bara), potensi pertanian (kelapa sawit, karet, casiavera, kopi, dan kelapa dalam), potensi wisata baik wisata religi maupun wisata alam dapat diangkat lewat siaran radio.

HBA mengungkapkan, berbagai permasalahan yang dihadapi Provinsi Jambi, diantaranya Nilai Tukar Petani (NTP) yang masih rendah dan harus ditingkatkan, kemiskinan, dan pengangguran.

Berkaitan dengan acara El Mundo Expo yang merupakan expo atau pameran pariwisata ini, HBA menyatakan bahwa pengembangan pariwisata Provinsi Jambi kontributif terhadap kemajuan Provinsi Jambi. Gubernur Jambi mengemukakan, penyiapan sarana dan prasarana, fasilitas, dan promosi pariwisata Provinsi Jambi sangat dibutuhkan dan harus dilakukan secara berkesinambungan.

Gubernur Jambi mengapresiasi upaya yang dilakukan oleh Yayasan El Mundo dan RRI Jambi dalam mengenalkan dan mempromosikan potensi Provinsi Jambi. Gubernur berharap, promosi ini dapat lebih mengenalkan potensi yang dimiliki Provinsi Jambi, sehingga dapat menarik minat investor untuk berinvestasi di Provinsi Jambi.

Gubernur Jambi juga berharap agar RRI Jambi dapat terus mendukung usaha Pemerintah Daerah untuk mempercepat pencapaian tujuan Pembangunan, guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Provinsi Jambi, yakni melalui jaringan RRI yang luas akan mampu menyampaikan pesan-pesan pembangunan dan kritik-kritik yang konstruktif, dan melalui informasi yang mendidik akan lebih memberdayakan dan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan.

Disebutkan, semua kegiatan Jamsinas ke-3 Tahun 2013 di Provinsi Jambi berjalan lancar dan memberikan nilai tambah bagi Provinsi Jambi. Usai menyampaikan sambutan, gubernur meninjau stan-stan yang dipromosikan dalam El Mundo Expo. Kemudian, Gubernur Jambi meninjau studio RRI Jambi.

“Saya mengharapkan Jamsinas 2013 yang akan diselenggarakan di Jambi ini akan berjalan dengan lancar dan sukses, seperti juga penyelenggaraan Hari Pers Nasional (HPN) dan Perkempinas, yang telah dilaksanakan di Provinsi Jambi. Ini semua bisa terselenggara dengan baik apabila semua pihak-pihak yang berkepentingan, para pemangku kepentingan (stakeholder), termasuk juga SKPD terkait se Provinsi Jambi nanti, termasuk masyarakat Provinsi Jambi mendukung sepenuhnya kegiatan ini,” ujarnya.

Gubernur Jambi HBA juga menjelaskan multiplier effect Jamsinas 2013 bagi masyarakat Provinsi jambi, khusunya terhadap sektor perdagangan di Jambi nantinya.

Kepala RRI Jambi, Suyono Wasis, SH, MH, dalam sambutannya menyatakan bahwa Provinsi Jambi yang diapit oleh dua provinsi yang lebih maju dan lebih besar, Provinsi Sumatera Selatan dan Provinsi Riau, harus bangkit, dan RRI mendukung upaya pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah.

Suyono menyatakan bahwa El Mundo Expo ini merupakan rangkaian dari Jamsinas 2013, dimana Jamsinas direncanakan akan diselenggarakan pada 24 sampai 28 April 2013. “Insyaallah, Jamsinas 2013 tersebut akan diikuti oleh 1.000 orang dari 78 stasiun RRI se Indonesia,” sebut Suyono.

“Jamsinas bukan hanya gawenya RRI, tetapi juga semua pemangku kepentingan terkait. Para peserta Jamsinas 2013 itu nantinya akan mengunjungi obyek-obyek wisata di Provinsi Jambi, diantaranya Candi Muaro Jambi dalam paket city tour,”ujarnya.

Ketua Badan Promosi Pariwisata Jambi, Arkani Hilmi, menyampaikan pariwisata berusaha menggalakkan dan menyemarakkan jamsinas 2013. Dirinya menyatakan bahwa Badan Pariwisata Jambi ikut membangun pariwisata Jambi, yang juga berarti turut membangun Provinsi Jambi.

Pada kesempatan tersebut, dilakukan penyerahan buku  Budaya Jambi dari budayawan dan sejaraan Jambi, Junaedi T. Noor, tarian budaya dari anak-anak TK dan SD, dan penampilan dari  50 orang putra putri Duta Seni Budaya Provinsi Jambi. (rosenman saragih)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar