Minggu, 17 Juli 2011

HKBP Distrik XXV Jambi Adakan Seminar Dan Bakti Sosial


Dalam Rangka Jubileum HKBP Ke 150 Tahun

Jambi, BATAKPOS

Dalam rangka Jubileum (Ulang Tahun) Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) ke 150 tahun (1861-2011), HKBP Distrik XXV Jambi akan menyelenggarakan seminar sehari dan bakti sosial yang terbuka untuk seluruh dedominasi gereja di Provinsi Jambi.

Seminar yang mengambil Tema “HKBP Menjadi Berkat Dalam Pluralitas Masyarakat Provinsi Jambi” akan diadakan di Hotel Ceria (Maal Kapuk Jambi), Sabtu (16/7/11) pukul 08.00 wib hingga selesai. Seminar itu menampilkan tiga pembicara masing-masing Prof DR Hotman M Siahaan (Surabaya), Drs Saur Hutabarat (Direktur Pemberitaan Metro TV) dan DR D Napitupulu.

Seminar tersebut dipandu oleh Praeses HKBP Distrik XXV Jambi, Pdt David Farel Sibuea MTh (Ketua PGIW Jambi). Peserta seminar terdiri dari masing-masing Gereja di Provinsi Jambi 5 peserta. Diperkirakan peserta seminar mencapai ratusan orang.

Kemudian pada Minggu (17/7) Panitia Jubileum HKBP 150 Tahun tingkat HKBP Distrik XXV Jambi juga akan mengadakan bakti social mulai dari berobat gratis hingga pemeriksaan kesehatan gratis. Kemudian pembangian bahan pokok secara Cuma-Cuma kepada masyarakat kurang mampu di Kota Jambi yang telah didata.

Ketua Panitia Jubileum HKBP 150 Tahun tingkat HKBP Distrik XXV Jambi, Ir Dopang Tambunan (Kepala BPN Provinsi Jambi) mengatakan, HKBP Distrik XXV Jambi juga telah memiliki lahan sekitar 12,2 hektar (ha) di Desa Pelempang, Kecamatan Mestong, Kabupaten Muarojambi untuk dijadikan Pusat HKBP Centre Distrik XXV Jambi.

Disebutkan, lahan HKBP Centre Jambi itu kini masih dalam proses sertivikat lahan. Rencananya HKBP Centre Distrik XXV Jambi itu akan menjadi pusat rekreasi iman umat Nasrani dari berbagai dedominasi gereja di Provinsi Jambi.

Dilokasi tersebut akabn dibangun gedung pendopo, tempat hiburan outbond, tempat retreat, aneka tanaman buah, aneka tanaman obat serta tempat-tempat ibadah lapangan lengkap dengan berbagai sarana prasarana pendukung.

“Rencana pembangunan HKBP Centre Distrik XXV Jambi ini sudah dimatangkan. Panitia sudah dibentuk serta sudah berjalan. HKBP Centre ini nantinya sebagai pusat taman iman umat Nasrani dan agama lainnya yang ingin menikmati rekreasi alam. HKBP Centre ini juga nantinya salah satu tempat rekreasi di Jambi,”kata Pdt David Farel Sibuea MTh. ruk

Foto : Pdt David Farel Sibuea MTh. foto batakpos/rosenman manihuruk.

Tidak ada komentar: