Jambi - Wakil Ketua Umum
Partai Golkar, Theo L Sambuaga, mengharapkan agar seluruh kader dan
pengurus Golkar se-Provinsi Jambi agar bahu-membahu memperjuangkan
kemenangan Zumi Zola-Fachrori Umar pada pilkada nanti. Kubu pasangan
Zumi Zola-Fachrori Umar yakin calon yang mereka dukung berpeluang meraih
kemenangan pada pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak, 9 Desember
2015.
Peluang pasangan cagub dan cawagub Jambi nomor urut dua memenangkan
pemilihan gubernur (Pilgub) Jambi, 9 Desember mendatang terbuka karena
mereka mendapat dukungan dari beberapa partai politik yang memiliki
kader dan pendukung cukup besar di Jambi. Partai politik pengusung Zumi
Zola-Fahrori Umar, yaitu Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN),
Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Hanura, dan
Partai Bulan Bintang (PBB).
Peluang Zumi-Fachrori meraih kemenangan pada pemilihan gubernur Jambi
disampaikan para petinggi partai pengusung cagub dan cawagub Jambi
nomor urut dua tersebut pada kampanye akbar di lapangan KONI Kota Jambi,
Minggu (29/11).
Para petinggi partai pengusung Zumi-Fahrori yang turut hadir pada
kampanye tersebut, Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Theo L Sambuaga,
Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Golkar Jambi, Zoerman Manap, Ketua
Umum PAN, Zulkifli Hasan dan para pengurus pusat PAN, PKB, Hanura, dan
PBB.
Dalam kampanye itu, para petinggi partai pendukung berusaha
meyakinkan massa bhawa Zumi-Fachrori merupakan pasangan cagub dan
cawagub yang tepat untuk memimpin Jambi lima tahun ke depan. Pasalnya,
mereka memiliki program yang baik untuk memajukan pembangunan Jambi di
masa mendatang.
“Kami mengharapkan seluruh kader dan pengurus Golkar di Jambi
bahu-membahu dengan kader dan pengurus partai pengusung Zumi
Zola-Fachrori Umar memperjuangkan kemenangan cagub dan cawagub tersebut.
Hal ini penting demi percepatan pembangunan Jambi di berbagai sektor,”
kata Theo.
Sementara itu Ketua DPD Partai Golkar Jambi, Zoerman Manap
mengatakan, sejak awal Golkar Jambi sudah memberikan dukungan penuh
kepada Zumi-Fachrori. Golkar Jambi akan berjuang keras memenangkan
pasangan ini karena Fachrori sendiri merupakan kader Golkar.
“Golkar Jambi akan memperjuangkan kader kami, cawagub Jambi, Fachrori
Umar yang berpasangan dengan cagub Jambi, Zumi Zola pada pilkada
serentak nanti. Kami berharap segenap kader,pengurus dan pendukung
Golkar juga bersatu-padu memenangkan Zumi Zola-Fachrori Umar,”katanya.
Katua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN),
Zulkifli Hasan pada kesempatan tersebut mengatakan, pilkada serentak
nanti menjadi pertaruhan politik di Jambi bagi PAN karena kader muda
PAN, Zumi Zola yang selama ini menjadi Bupati Tanjungjabung Timur
menjadi cagub Jambi.
Pilkada serentak nanti juga menjadi pertaruhan
politik bagi PAN karena selama dua periode sebelumnya (1999-2005 dan
2005-2010), gubernur Jambi dijabat ayah Zumi Zola, yakni Zulkifli
Nurdin.
“Kami berterima kasih kepada Zumi Zola yang telah bersedia berjuang
untuk PAN dan rakyat Jambi. Dia telah mengorbankan waktu, pikiran dan
dana untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat Jambi dengan melakukan
pertaruhan politik, berjuang untuk meraih jabatan gubernur Jambi. Nah,
sebagai kader PAN di Jambi, tentu harus bekerja keras memperjuangkan
kemenangan Zumi Zola-Fachrori Umar pada pilkada serentak nanti,”
katanya.
Pada kesmepatan itu Zumi mengatakan, dia dan Fachrori akan
memprioritaskan percepatan pembangunan ekonomi Jambi untuk meningkatkan
kesejahteraan masyarakat. Usaha ekonomi rakyat dan daerah berbasis
pertanian, perkebunan, perikanan, dan kerajinan akan dikembangkan untuk
membuka peluang kerja dan usaha yang luas bagi masyarakat Jambi.
“Selain itu kami juga akan menyediakan dana beasiswa pendidikan untuk
15.000 orang siswa dan mahasiswa Jambi. Program bea siswa tersebut kami
prioritaskan sebagai salah satu upaya peningkatan kualitas sumber daya
manusia di daerah, sekaligus membantu anak-anak berprestasi dari
keluarga kurang mampu,” katanya. (Beritasatu.com)(Radesman Saragih/JAS-Suara Pembaruan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar