Jambi, BATAKPOS
Provinsi Jambi dipercaya sebagai tuan rumah “Kemah Putri” se-Asean pada November 2012 mendatang. Kemah Pramuka Sungai Gelam, Muarojambi merupakan puncak Kemah Putri tersebut yang berlangsung sejak tanggal 17 hingga 20 November mendatang. Kemah putrid tersebut akan dihadiri 5000 peserta dari Asean.
Kabag Humas Pemerintah Kota Jambi, Subhi, Rabu (22/2) mengatakan, Pemerintah Provinsi Jambi telah melakukan rapat koordinasi se Provinsi Jambi guna menghadapi kegiatan se-Asean tersebut. Rencananya kegiatan ‘Kemah Putri” akan dibuka oleh Ibu Negara Ani Yudhoyono.
Menurut Subhi, peserta Kemah Putri itu akan disebar di seluruh kabupaten/kota se Provinsi Jambi secara bergantian selama kegiatan kemah tersebut. Kemah Putri se-Asean itu juga sebagai promosi wisata Provinsi Jambi.
Sementara itu Wakil Gubernur Jambi Drs.H. Fachrori Umar, M.Hum selaku Wakil Ketua Majelis Pembimbing Daerah Gerakan Pramuka Jambi membuka secara resmi Musda Kwarda Gerakan Pramuka provinsi Jambi, Rabu (22/2) bertempat di hotel Golden Harvest, Jl.Pattimura.
Musda ini dilaksanakan mulai 21 s/d 24 Februari dan dihadiri oleh Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Prof. DR. Dr. Azrul Azwar, M.P.H dan Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jambi, Drs.A.M.Firdaus,MSi, Bupati/Walikota dalam Provinsi Jambi selaku Kamabicab, Ketua Kwartir Cabang dan Pengurus Kwartir Daerah Pramuka Provinsi Jambi.
Wakil Gubernur juga mendapatkan penghargaan Lencana Melati dan Dharma Bhakti yang diberikan kepada mereka yang memiliki jasa dan peranan yang besar bagi gerakkan pramuka.
“Saat ini kalau kita melihat perkembangan Gugus Depan sangat memprihatinkan, kurang, nampak pembinaannya makin melorot oleh karena itu harus diaktifkan kembali. Seperti yang kita dengar tadi bahwa ada lima unsur yang akan membuat pramuka itu akan berkembang salah satunya adalah pembinaan, untuk itu kita berharap kepada SKPD baik di propinsi maupun tingkat II untuk memperhatikan gerakan pramuka minimal di desanya sendiri,”katanya.RUK
Tidak ada komentar:
Posting Komentar