Sabtu, 09 April 2011

PKS Fasilitasi Berdirinya FPI di Jambi

Jambi, BATAKPOS

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akan menfasilitasi rencana berdirinya organisasi Front Pembela Islam (FPI) di Kota Jambi. PKS juga menyambut positif rencana pendirian FPI tersebut. FPI dinilai sebagai organisasi Islam yang punya sisi positif bagi kemaslahatan umat.

PKS juga berharap kehadiran FPI di Kota Jambi mampu bersinergi dengan pemerintah daerah dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban di masyarakat.

Ketua Fraksi PKS Kota Jambi, Muhammad Jayadi, Kamis (7/4) mengatakan, berdirinya FPI di Jambi diharapkan tidak bermasalah seperti di daerah lain. “FPI di Jambi kita harapkan, mampu bersinergi dengan siapapun, baik dengan masyarakat maupun dengan pemerintah,”katanya.

Disebutkan, setiap organisasi punya sisi positif dan negative. Begitu juga dengan FPI, jika FPI bekerja untuk kemaslahatan umat, maka kita sebagai bagian umat Islam menyambut baik adanya FPI di Jambi.

Menurut Zayadi, pihaknya meminta masyarakat tak perlu takut dengan kehadiran FPI. “Memang banyak kalangan menganggap FPI organisasi Islam yang radikal, tapi itu juga harus kita mengerti apa penyebab radikal itu. Kenapa kita harus takut akan kehadiran FPI, sejauh itu memang bisa kita katakan sebagai hal yang benar,”ujarnya.

“Jika ada yang takut, tentu mereka ada kesalahan yang mereka tutupi. Hal inilah yang menyebabkan FPI itu dipandang sebagai organisasi Islam yang radikal. Padahal hal tersebut tidaklah benar,”katanya.

Menurut Sekretaris Komisi C DPRD Kota Jambi ini, kehadiran FPI diharapkan mampu memberikan kontribusi positif. Jika FPI tidak anarkis dalam mengambil tindakan dan mampu berkordinasi dengan pemerintah, kepolisian dalam menangani permasalahan, maka secara tak langsung, FPI sendiri akan dinilai masyarakat sebagai organisasi Islam yang benar-benar bermanfaat. ruk

Tidak ada komentar: