Halaman

Senin, 22 Februari 2010

Komplotan Bandit Asal DKI Dibekuk di Jambi

Jambi, BATAKPOS

Kepolisian Resort (Polres) Muaro Jambi berhasil membekuk 4 orang komplotan pelaku pencurian dan pemberatan “bandit” asal Provinsi DKI Jakarta Kamis (18/2) dini hari Komplotan bandit ini merupakan pelaku kriminal antar provinsi, yakni Jambi, Lampung, Palembang, dan Jakarta.

Kapolres Muaro Jambi, AKBP Hudit Wahyudi, Kamis (18/2) mengatakan, komplotan asal Cilincing, Tanjung Priok, Jakarta Utara itu ketangkap setelah mobil patroli dari Polres Muaro Jambi, mendapatkan mereka sedang melakukan aksinya, Kamis dini hari (18/2).

“Komplotan ini sudah menjadi target operasi (TO) Polres Muaro Jambi. Polisi berhasil menciduk para pelaku setelah mendapatkan laporan adanya beberapa mobil pengangkut barang yang muatannya hilang,”katanya.

Menurut Hudit, dalam aksinya komplotan itu menggunakan sebuah mobil sedan Futura dengan nomor polisi asal Jakarta. Satu orang menjadi sopir dan tiga lainnya menjadi eksekutor naik ke mobil pengangkut barang yang menjadi target mereka.

“Untuk wilayah hukum Polres Muaro Jambi komplotan itu baru sekali ini melakukan tindakan hukum. Kami akan melakukan koordinasi dengan Polda Jambi dan daerah lainnya untuk mengetahui dimana saja komplotan itu melakukan aksinya,” katanya.

Kini 4 pelaku mendekam di Mapolres Muaro Jambi untuk dimintai keterangan. Mereka akan dikenakan pasal 363 tentang pencurian dan pemberatan, dengan hukuman penjara di atas 5 tahun. ruk

Tidak ada komentar:

Posting Komentar