Senin, 20 Mei 2013

Walikota Jambi Dorong Program Pelayanan Kesehatan Sentuh Warga Miskin

Walikota Jambi dr R.H Bambang Priyanto (kanan) melakukan langsung pemeriksaan kesehatan gratis  kepada usia lanjut. Foto-foto rosenman saragih

Wakil Walikota M Sum Indra didampingi Kadinkes Kota Jambi, drg polisman Sitanggang M Kes (kiri) saat melakukan fogging di permukiman warga Kota Jambi.
HUT Kota Jambi Ke-67 (17 Mei 1946-17 Mei 2013)

Jambi, Bute Ekspres

Pelayanan kesehatan dan penerapan pendidikan kepada masyarakat Kota Jambi menjadi program prioritas pasangan Walikota Jambi dr.H.R Bambang Priyanto - M Sum Indra saat kampanye Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Kota Jambi beberapa tahun lalu. Program prioritas itu kini sudah berjalan dengan baik, dan terus harus dimaksimalkan lagi. Program keduanya kini sudah menyentuh warga kurang mampu di Jambi.

Mengatasi penderita Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kota Jambi yang sempat mengkwatirkan, kini mampu diatasi dan mengalami penurunan. Jumlah kasus DBD Tahun lalu sebanyak 174 pasien dengan jumlah korban meninggal 10 orang. Namun kini hanya ada 28 kasus DBD yang masuk ke Dinas Kesehatan Kota Jambi.

Walikota Jambi dr R Bambang Priyanto mengatakan, program yang dilakukan mengatasi DBD diantaranya, pengukuhan para Juru Pemantau Jentik ( JUMANTIK ) sebanyak lima orang untuk di setiap Kelurahan dalam Kota Jambi. Pengukuhan dilakukan di Dinas Kesehatan Kota Jambi oleh Walikota Jambi dr.H.R Bambang Priyanto di dampingi Sekda  Kota Jambi Ir. Daru Pratomo dan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Jambi, Para Camat serta Lurah, dan Kepala Puskesmas maupun Pembantu se Kota Jambi.

Guna meningkatkan peran Kader Posyandu dalam pemberdayaan kesehatan masyarakat, khususnya masyarakat di Kota Jambi, maka Pemerintah Kota Jambi dengan leading sektornya dari Dinas Kesehatan Kota Jambi menyerahkan bantuan transport Kader Posyandu dan menyerahkan piagam Kader yang telah mengabdi selama 25 tahun atau lebih yang dikemas dalam acara Sehat Bersama Kader bekerja sama dengan TP PKK Kota Jambi berlangsung di lapangan Kantor Walikota Jambi, Selasa (14/5/13).

Hadir dalam acara tersebut Walikota Jambi dr. HR Bambang Priyanto, Ketua TP PKK Kota Jambi Ibu Roro Endah Nirwani didampingi Wakil Ketua TP PKK Kota Jambi Ibu  Luthfi Chalisyah, Staf Ahli, Asisten, Kepala SKPD serta para undangan dan Kder Posyandu se Kota Jambi.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Jambi drg. Polisman Sitanggang, M.Kes, selaku Ketua Panitia kegiatan menyampaikan sebagai wujud terima kasih Pemerintah Kota Jambi dan Dinas Kesehatan Kota Jambi atas dedikasi para Kader Posyandu Kota Jambi yang berjumlah 2.225 Kader yang tersebar di 445 Posyandu Kota Jambi.

Tahun 2013 ini melalui APBD anggaran Dinas Kesehatan Kota Jambi diberikan uang transport sebesar Rp. 50.000 per bulan, meningkat dari tahun 2012 dimana uang transport yang diberikan sebesar Rp. 25.000,-.

Sedangkan Ketua TP PKK Kota Jambi Ibu Roro Endah Nirwani menjelaskan bahwa tenaga sukarelawan kesehatan di Posyandu yang telah mendapatkan pelatihan dari Dinas Kesehatan dapat untuk memberikan panduan kesehatan bagi ibu hamil dan ibu menyusui.

Posyandu juga memberi vaksinasi dan makanan suplemen kepada bayi dan balita, Posyandu juga menjadi media deteksi dini kasus - kasus malnutrisi dan kekurangan gizi pada bayi dan balita. 
Walikota Jambi dr. HR Bambang Priyanto juga sangat mengapresiasi dengan apa yang telah dilakukan para Kader Posyandu, dimana dalam sambutannya Walikota menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Jambi sangat berterima kasih atas keikhlasan Ibu - ibu yang dalam kesibukannya, di samping sebagai ibu rumah tangga, masih mempunyai  semangat tinggi untuk memajukan Kota Jambi melalui kegiatan Kader Posyandu.

Untuk itu tidaklah berlebihan kiranya jika pada acara Sehat Bersama Kader ini Pemerintah Kota Jambi memberikan penghargaan berupa bantuan transport dan piagam penghargaan terhadap Kader yang telah mengabdi selama 25 tahun atau lebih.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Jambi, drg Polisman Sitanggang M Kes mengatakan, adapun tujuan dari pengukuhan 310 kader JUMANTIK itu untuk melibatkan masyarakat dalam menurunkan kasus DBD dengan cara turun langsung ke rumah - rumah warga.

Pemerintah Kota Jambi khususnya Dinkes Kota Jambi juga menerima bantuan kendaraan ambulance melalui program coorporate social responsibility (CSR) dari PT. Pertamina Jambi dalam program tersebut.

Menurut Polisman Sitanggang, setidaknya ada lima prioritas pelayanan masyarakat yang harus terus ditingkatkan. Diantaranya pemberantasan DBD, pelayanan kesehatan kepada ibu hamil dan balita, pelayanan terpadu di Posyandu serta pelayanan layananan Jamkesmas dan Jamkesda dengan tepat sasaran.

Sementara itu dana Jamkesmas yang terealisasi di Kota Jambi tahun 2011 sebesar Rp 390.309.200  atau 16,02 persen dari Rp 2,6 miliar dana Jamkesmas yang disediakan Pemerintah Pusat.

Menurut Polisman Sitanggang, serapan dana Jamkesmas Rp 390.309.200  peruntukan klaimnya terdiri dari kunjungan rawat jalan 58.870 pasien, rawat inap 386 pasien, rujukan 5.263 pasien dan persalinan 170 pasien.

Disebutkan, dikembalikannya dana Jamkesmas itu karena data yang digunakan masih data tahun 2008. Pihaknya melakukan ferivikasi data penerima Jamkesmas di Jambi April 2012 bekerjasama dengan BPS Jambi.

Menurutnya, dana Jamkesmasda sebesar Rp 2 miliar lebih juga dikembalikan ke kas daerah karena tidak digunakan. Kini ada sekitar 41 ribu warga penerima Jamkesmasda sesuai data dari Askes Jambi.

“Minimnya klaim  dana Jamkesmas dan Jamkesmasda di Kota Jambi karena adanya juga dana Satu Miliar Satu Kecamatan (Samisake) dari Program Pemerintah Provinsi Jambi untuk masyarakat miskin di Jambi. 
Dalam menunjang kesehatan masyarakat, Walikota Jambi dr.H.R Bambang Priyanto juga tidak segan-segan melakukan pemeriksaan secara langsung pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Hal itu didukung latar belakang Walikota Jambi adalah seorang dokter.

Dalam rangka HUT Kota Jambi Ke-67, Pemkot Jambi melakukan rangkaian kegiatan yakni Gerak Jalan Santai 11 Mei 2013, Lomba Kebersihan SKPD dan Kelurahan, Tarik Tambang dan Lari Karung (11/5/2013), Cek Kesehatan Gratis dan Donor Darah (11/5/13).

Kemudian Lomba Masak Nasi Goreng (11/5), Pameran Produk UMKM & Pasar Murah (13 – 17/5/13), Pameran Buku/Book Sale, Karya Otomotif & Lomba Karya Tulis Pelajar (14 – 16/5/13), Pawai Budaya (18/5/13), Hiburan Rakyat (18/5/13) malam, Lomba Perahu Tradisional/Naga dan Panjat Pinang (19/5/13), Nuansa Melayu Jambi & Gebyar Diskon (15 – 21/5/13) dan Sidang Paripurna Istimewa, Senin (20/5/13), Upacara HUT Pemkot Jambi di Sekolah – Sekolah Senin (20/5/13).  (srg)

Tidak ada komentar: