Selasa, 22 Maret 2011

Sat Pol PP Diminta Dongkrak PAD

Jambi, BATAKPOS

Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi dalam sambutan tertulisnya pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 61 Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) meminta kepada seluruh Kepala Daearah untuk mengoptimalkan eksistensi Satpol PP dalam mendukung peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Hal ini disampaikan Wakil Gubenrur Jambi Drs. H. Fachrori Umar, M. Hum, saat bertindak sebagai Inspektur Upacara pada Peringatan HUT ke 61 Satpol PP di Provinsi Jambi, Kamis (17/3).

Mendagri juga meminta jajaran sat Pol PP melakukan instrospeksi dan evaluasi untuk memperbaiki berbagai kekurangan dna kelemahan yang selama ini terjadi, serta meningkatkan prestasi yang telah dicapai.

Satpol PP terus meningkatkan pengabdian terbaiknya kepada bangsa dan negara. Semua elemen pemerintah agar berupaya untuk membangun karakter setiap anggota Polisi Pamong Praja melalui kemitraan yang sinergis, dan bersikap profesional dalam mewujudkan ketertiban umum, ketenteraman, dan perlindungan masyarakat.

Tugas Satpol PP, kata Mendagri, sesuai dengan PP Nomor 6 Tahun 2010 adalah sebagai institusi penyelenggara ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat serta pelindungan masyarakat. Dalam penjabarannya, secara teknis tugas Satpol PP adalah mengawal dan menyukseskan pelaksanaan perda dan peraturan-peraturan kepala daerah lainnya. ruk

Tidak ada komentar: