Halaman

Kamis, 20 Agustus 2009

Dishub Minta PO Tambah Armada Cadangan

Jambi, Batak Pos

Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Jambi meminta Perusahaan Otobus (PO) yang ada di Jambi untuk menambah armadanya guna mengantisipasi lonjakan penumpang jelang bulan puasa dan Hari Raya Idul Fitri 1430 H/2009.

Selain menambah armada cadangan, Dishub Kota juga mengintruksikan kepada PO untuk mengoperasikan kenderaan yang laik pakei sehingga mengurangi kecelakaan dijalan raya.

Demikian dikatakan Kepala Dinas Perhubungan Kota Jambi, Alamina Penem, SH, Senin (10/8). Menurut dia, pihaknya telah melakukan koordinasi dengan pihak terkait untuk dapat menjaga keamanan pengangkutan kebutuhan sembilan bahan pokok maupun orang menjelang puasa dan lebaran.

Disamping petugas yang rutin melaksanakan tugas dilapangan, saat ini pihak perhubungan Kota Jambi telah membentuk tim pemantau jaringan transportasi untuk mengantisipasi segala sesuatunya.

“Kita mengantisipasi jangan sampai ada hambatan atau gangguan dari arus transportasi jelang bulan puasa hingga Hari Raya Idul Fitri,”katanya. ruk

Tidak ada komentar:

Posting Komentar