Halaman

Minggu, 26 April 2009

PAN dan PD Kuasai Kursi di DPRD Provinsi Jambi

Jambi, Batak Pos

Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Demokrat memperoleh kursi paling banyak di DPRD Provinsi Jambi hasil Pemilu Legislatif April 2009. PAN dan PD memperoleh masing-masing 7 kursi. Kemudian dibagi rata oleh Golkar, PDIP-PPP masing-masing lima kursi. Sisanya PKPB, Gerindra, Hanura.

Kemudian untuk DPR RI Partai Demokrat menambah satu kursi atas nama Asad Syam (Ketua DPD I P Demokrta Jambi). Caleg P Demokar Asas Syam mengalahkan caleg PKS dalam rekapitulasi dan Pleno Akhir perolehan suara dari sembilan kabupaten satu kota se Provinsi Jambi oleh KPUD Provinsi Jambi, Sabtu (25/4).

Kini mendapat masing-masing dua kursi di DPR RI yakni PAN dan P Demokrat. Kemudian sisanya Golkar, PDIP-Hanura masing-masing satu kursi. Sementara calon tetap DPD atas Pleno KPUD Provinsi Jambi yakni Elviana, M Syukur, Juniawati M Sofwan dan Hasby Ansyory.

P Demokrat Kuasai DPRD Kota Jambi

Sementara itu Partai Demokrat mendominasi perolehan kursi DPRD Kota Jambi dengan 10 kursi dari 45 kursi di DPRD Kota Jambi. Perolehan kursi itu merata masing-masing dua kursi dari lima daerah pemilihan se Kota Jambi.

Sepuluh kursi itu atas nama Mustamar-Jumali (Dapil Kotabaru), Ir Paul M Nainggolan-Drs Hamid J (Dapil Jambi Selatan), Ridwan-Harizon (Dapil Jambi Timur/Pelayangan), M Fuad Safari-H Bakri Fajawa (Dapil Jelutung-Pasar) dan Zainal AB-Zulkifli-Rts Faridah (Dapil Telanaipura).

Sementara Partai Amanat Nasional (PAN) dan Golkar masing-masing memperolah tujuh kursi, PKS dan PDI-P masing-masing lima kursi, Hanura, PPP, PKB masing-masing dua kursi, Gerindra, PDP, PBR, PDS (Efron Purba), Partai Barnas (Benny Lestio) masing-masing satu kursi.

4 Caleg Batak Lolos

Sementara dari 45 caleg etnis Batak merebut 45 kursi DPRD Provinsi Jambi, empat diantaranya mendapatkan kursi. Keempat caleg itu yakni Ir Paul M Nainggolan (P Demokrat Dapil Jambi Selatan), Junadi Singarimbun(PDI-P Dapil Jambi Selatan), Maria Magdalena Tampubolon (PDI-P DapilKecamatan Kotabaru) dan Efron Purba (PDS-Dapil Kotabaru).

Seorang tokoh muda Batak di Jambi, Yoman Ray Tambunan kepada Batak Pos, Kamis (23/4) mengatakan, minimnya caleg Batak yang lolos jadi dewab karena suara terbagi. Caleg Batak banyak maju lewat parpol.

“Banyaknya caleg Batak yang maju, membuat mata pilih Batak bingung. Inilah sebabnya. Sehingga suara orang batak itu terpecah. Hal itu terjadi di caleg DPR RI, DPR Provinsi dan DPRD Kota Jambi. Inilah kelemahan orang Batak, ingin semua maju. Akibatnya satupun tidak ada yang dapat kursi,”katanya.

Namun demikian di DPRD Kota Jambi masih mendapatkan empat kursi caleg Batak walaupun maju lewat tiga partai politik. Diharapkan caleg batak di DPRD Kota Jambi dapat memperjuangkan masyarakat Batak yang mencari hidup di Kota Jambi ini. ruk

Tidak ada komentar:

Posting Komentar