Halaman

Kamis, 29 Juni 2023

Inang GKPS Jambi Wisata Rohani Ke Sumatera Barat

Inang GKPS Jambi Wisata Rohani Ke Padang, Kamis (29/6/2023). (Foto: Istimewa)

BERITAKU, Jambi-Kaum Inang (Perempuan) Gereja Kristen Protestan Simalungun (GKPS) Jemaat Jambi melakukan wisata rohani ke Padang, Sumatera Barat (Sumber) mulai Kamis 29 Juni 2023 hingga Minggu 2 Juli 2023. Sekitar 45 Inang GKPS bertolak dari GOR Kotabaru, Kota Jambi dengan menggunakan Bus Fajar Riu BM 7980 JU, Kamis (29/6/2023) Pukul 14.10 WIB.

Turut mendampingi rombongan wisata Inang GKPS Jambi ini Pendeta GKPS Resort Jambi Pdt Rudyard Saragih SSi Teol dan Istri beserta dua anak. Keberangkatan Wisata Rohani Inang GKPS Jambi ini diberangatkan oleh Pdt FD Malau STh dan Pimpinan Majelis Jemaat (PMJ) GKPS Jambi St Awal JD Damanik dan St JH Karokaro dan para suami dari rombongan Inang yang berangkat.

Diharapkan wisata rohani Seksi Inang GKPS Jambi selama 4 hari berjalan dengan baik penuh sukacita, mulai dari berangkat hingga kembali ke Kota Jambi. Diminta juga peserta wisata rohani Inang GKPS Jambi ini tetap kompak dan saling peduli satu dengan yang lainnya. (J24-AsenkLeeSaragih)

Berikut nama- nama  Peserta Holiday ke Padang

 Sektor Efesus GKPS Jambi : 
1. Lisbet Ritauly Simanjuntak 
2. Helena Verawaty Damanik
3. St Hotmaida Silalahi 
4. Melfa Manurung 
5. St Hormaita Purba 
6. Yus Beni Saragih 
7. Orwintina Matondang 
8. Riama Siahaan 
9. Esnita H Saragih 
10. St Pestaria Munthe 
11. Hermawaty Sitopu 
12. Resni Purba 
13. Hotnauli Situmorang 
14. Bherdiani Saragih 
15. Silvi Purba 
16. Abednego Purba 
17. Nelly br Purba 


Sektor Filipi GKPS Jambi : 
1. St drg Hermalinda Br Muntge 
2. Juita Sandra Idawarni Saragih 
3. Enrusmida 
4. Nurianti Silalahi 
5. Permina Sinaga 
6. Berry Anita Purba 

Sektor Korintus GKPS Jambi :
1. Asni Ardana Sipayung 
2. Ria Murni Saragih 
3. Erianti Sinaga 
4. Marsaulina Lingga 
5. St Emmalina Sitopu
6. Lisbet Sinaga
7. Hermawati Girsang 
8. Pdt. Rudyard  Saragih SSi Teol 
9. Oku Saragih 
10. Rafael Saragih 
11. Marta Manullang


Sektor Tesalonika GKPS Jambi: 
1. Maria Magdalena Purba
2. St Merantauli Br Silalahi
3. Widia Waty Br Jawak 
4. Sri Mawarni 
5. SR Sipayung
6. Putri Lindawati Damanik 
7. Anastasia Triana Ramashinta Haloho 
8. Erpida Hutasoit 
9. Lastri Sidauruk 
10. Sarlianna Saragih 
11.Nuriati Sinaga.




















Selasa, 27 Juni 2023

Pelatihan Pembuatan Mie Segar di KENARA RESTO Milik Djokas Siburian

Foto By: Asenk Lee Saragih.
KLIK: Fotoklip 

Jambi-Kaum Inang (Perempuan) Sektor Korintus Gereja Kristen Protestan Simalungun (GKPS) Jambi sangat beruntung bisa mendapat pelatihan pembuatan mie segar oleh pengusaha resto sekaligus salah satu pejabat di PT Indofood Group, Djokas Siburian di Kenara Resto, Handil, Kota Jambi, Senin (26/6/2023).
 
Inang Sektor Korintus GKPS Jambi ini juga mendapatkan motivasi dari Djokas Siburian. Selain mendapatkan motivasi agar tidak takut untuk berusaha, Inang Sektor Korintus GKPS Jambi juga mendapat kesempatan praktek langsung membuat mie segar dari bahan tepung yang telah disiapkan pihak Kenara Resto milik Djokas Siburian. 

Dalam praktek pembuatan mie hingga memasaknya dalam tiga jenis yakni Mie Ayam, Mie Goreng dan Mie Celor, Inang Sektor Korintus dipandu oleh mentor (juru masak) handal dari Kenara Resto dan Kedai Kopi. 

Proses pembuatan mie dari tepung hingga cara memasak mie hingga siap santap, dilakukan dengan gembira oleh Inang Sektor Korintus GKPS Jambi. 

Kegiatan ini terlaksana diiisiasi St Thomas Iwan Dabukke SE yang bisa menjembatani dengan Djokas Siburian. Hadir juga pada kegiatan ini Pdt FD Malau STh, Inang Penginjil L Br Purba, St Awal JD Damanik, St JH Karokaro SP. 

Djokas Siburian mengapresiasi keinginan kaum Inang Sektor Korintus GKPS Jambi yang mau menambah ilmu bidang kuliner, dalam hal ini dalam proses pembuatan mie segar hingga cara memasak mie dalam tiga versi. 

"Ini masih awal untuk memulai kaum ibu agar mau menambah keahlian dalam kuliner. saya siap untuk memfasilitasi untuk memberikan ilmu dan mendorong kaum ibu untuk berani dalam membuka usaha," ujar Djokas Siburian. (Sambutan Lengkap Simak Video).

Mewakili Inang Sektor Korintus GKPS Jambi, St Emalina Br Sitopu MPd menyampaikan ucapan terimakasih kepada Djokas Siburian dan seluruh karyawan yang telah memberikan pelatihan secara gratis dan mendapatkan ilmu yang sungguh berguna bagi kaum ibu rumah tangga. (Sambutan Lengkap Simak Video). 

Pelatihan pembuatan mie segar hingga proses memasaknya dalam tiga menu berbeda sangat disambut antusias Inang Sektor GKPS Jambi. Seluruh hasil uji coba proses pembuatan mie hingga dimasak siap saji ludes disantap oleh Inang Sektor GKPS Jambi. (JP-AsenkLeeSaragih)



Galeri Foto Pelatihan Pembuatan Mie Segar  di KENARA RESTO Milik Djokas Siburian











Djokas Siburian.



St Awal JD Damanik.