Kamis, 21 Mei 2009

Dinas PU Provinsi Belum Perbaiki Jalan Pelabuhan Muarasabak

Tanjabtim, Batak Pos

Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Jambi hingga kini belum melakukan perbaikan jalan rusak sepanjang 1,5 kilo meter menuju pelabuhan Muarasabak. Jalan menuju pelabuhan itu kini terancam putus.

Demikian dikatakan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), Adil P Aritonang kepada wartawan, Selasa (19/5). Menurutnya, badan jalan jembatan sungai Sabak yang merupakan salah satu akses menuju pelabuhan Muarasabak nyaris putus.

Disebutkan, jalan yang menghubungkan bibir jembatan saat ini dalam kondisi rusak berat.

Kerusakan sekitar 1,5 kilo meter ini menyebabkan puluhan kendaraan yang melakukan bongkar muat barang setiap harinya tersendat.

“Bahkan, para pengendara harus lebih berhati-hati untuk menuju pelabuhan samudera ini agar tidak terjatuh atau terjembak dalam kerusakan tersebut. Kerusakan yang terjadi sejak beberapa bulan lalu, hingga kini belum tampak ada penanganan serius dari Pemprov Jambi,”katanya.

Disebutkan, Pemerintah Tanjabtim meminta Pemprov Jambi tidak menutup mata dengan kerusakan ini. Kerusakan jalan ini harus segera diperbaiki, agar aktivitas pelabuhan dan bongkar muat barang tidak terhambat.

“Jika tidak segera diperbaiki, bisa saja aktivitas bongkar muat akan terhenti dan pengendara tidak lagi bisa masuk ke pelabuhan akibat jalan yang rusak. Kita minta agar jalan ini segera diperbaiki cukup mendasar,”katanya.

Dishub Tanjabtim menilai akses jalan menuju pelabuhan Samudera ini perlu mendapat perhatian serius dari Pemprov Jambi. Apalagi aktivitas bongkar muat di pelabuhan ini cukup padat dan jika ini terhenti akibat kerusakan jalan, maka akan merugikan baik itu pemerintah mapun pihak swasta.

Disebutkan, kendaraan yang biasa meakukan bongkar muat berupa sawit, kelapa, pinang dan pisang bakal tidak bisa lagi beraktivitas. Di pelabuhan itu juga masih banyak kekurangan.

Seperti belum tersedianya sarana air bersih dan listrik. Padahal, fasilitas untuk air bersih ini sudah tersedia hanya saja belum difungsikan secara maksimal.

Sementara itu Kepala Dinas Pekerjaan Umum Tanjabtim, Isroni mengatakan, pihaknya kini telah berkoordinasi dengan PU Provinsi Jambi dan melaporkan kerusakan tersebut.

Disebutkan, tak hanya badan jalan jembatan yang telah turun dan rusak parah, sebelumnya sekitar 300 meter jalan menuju pelabuhan ini pun rusak. Aspal-aspal telah mengelupas dan lobang-lobang besar pun menganga. ruk

Tidak ada komentar: